TNI AL Operasikan Drone Intai, Berkemampuan Serang Schiebel Camcopter S-100

TNI AL Operasikan Drone Intai, Berkemampuan Serang Schiebel Camcopter S-100

PAGARALAMPOS.COM - Sejatinya sudah dari tahun 2017 silam Austria menawarkan naval drone copter Schiebel Camcopter S-100 untuk TNI AL.

Namun, tanpa banyak pemberitaan, postingan akun Instagram Puspenerbal (29/9/2023), diketahui bahwa Camcopter S-100 telah memperkuat arsenal Skuadron Udara (Ron) 700 Puspenerbal TNI AL.

Kilas balik ke tahun 2017, S-100 saat itu ditawarkan ke Indonesia dengan label lokal Rajawali S-100 oleh PT Bhinneka Dwi Persada.

Dari siaran pers Dispenal, disebut Komandan Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Danpuspenerbal) Laksamana Muda TNl Imam Musani menutup Training Unmanned Air sytem (UAS) Schiebel Camcopter S-100.

BACA JUGA:BRAVO, Satgas Damai Cartenz Lumpuhkan 4 KKB di Pegunungan Bintang

Dan mengecek kemampuan operasional terbang Pesud (pesawat udara) Drone baru Skuadron 700 Wing Udara 2 Puspenerbal.


Foto : Drone intai TNI AL.-TNI AL Operasikan Drone Intai, Berkemampuan Serang Schiebel Camcopter S-100-Puspenerbal

Closing Event Training UAS Schiebel Camcopter S-100 dan uji terbang Drone baru tersebut, digelar di Shelter 700 Wing Udara 2 Puspenerbal, Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut Juanda.

Sementara dari pihak Mitraco sebagai mitra dalam pelaksanaan training tampak hadir Wolf-Dieter Grosse, CEO Mitraco, Lukas Schmidt, Customer Programme Manager Schiebel, Frans Widyanata, Kuasa Usaha Mitraco.

Komandan Puspenerbal mengatakan, sejak tanggal 11-28 September 2023, telah dilaksanakan kegiatan technical support satu unit Unmanned Serial Vertical take off landing maritim surveillance system yang diikuti 10 personel Skuadron Udara 700 Wing Udara 2 Puspenerbal Juanda.

BACA JUGA:Penyisiran Operasi Satgas Gakkum, 5 Anggota KKB Tewas, Diamankan Penemuan Senjata Api di Papua Pegunungan

Spesifikasi teknis drone Schiebel S-100 antara lain punya diameter rotor utama 3,4 meter, panjang total 3,1 meter dan tinggi 1,12 meter. Sementara berat maksimum saat tinggal landas 200 kg dan berat kosong 110 kg.

Schiebel S-100 yang juga memperkuat arsenal drone intai pada kapal induk helikopter Perancis BPC Dixmude (Mistral Class) dalam lawatan ke Jakarta, punya kapasitas tangki bahan bakar internal 57,1 liter.

Serta tangki bahan bakar eksternal 25,4 liter. Koneksi data link drone ini mampu menjangkau radius 200 kilometer, ini artinya koneksi LoS (Line of Sight) dapat dilakukan sampai jarak tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: