Fraksi Gerindra Tahun Anggaran 2023 Usulkan Pembangunan Jalan Pertanian

Fraksi Gerindra Tahun Anggaran 2023 Usulkan Pembangunan Jalan Pertanian

Foto : Dok/Pagaralampos.co Dedi Stanza--

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.CO  - Fraksi Gerindra DPRD Kota Pagaralam menyampaikan sejumlah saran dan pendapat, kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Pagaralam, untuk rencana pembangunan di tahun 2023.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Fraksi Gerindra Yuliansi melalui Anggotanya Dedi Stanza saat dijumpai selesai Sidang paripurna, beberapa waktu lalu.

“Ya, kita telah menyampaikan beberapa saran dan pendapat, melalui pandangan umum Fraksi Gerindra DPRD Kota Pagaralam, untuk rencana pembangunan tahun 2023 mendatang,” tutur dia. 

Dia juga menjelaskan, beberapa saran pada Pemerintah Kota Pagaralam untuk pembangunan pada tahun 2022 masih ada beberapa akses jalan.

BACA JUGA:KPU Pagaralam Berikan Edukasi ke Camat dan Lurah Mengenai PPK dan PPS

Yang seharusnya dipandang skala prioritas untuk segera ditingkatkan pembangunannya, sebab bukan sebuah alasan di wilayah tersebut, faktor pendukung sudah memenuhi syarat, untuk ditingkatkan, salah satunya badan jalan sudah tersedia.

“Wilayah ini adalah jalan akses pertanian. Seperti Kelurahan Padang Temu Dusun Jangga dan Kelurahan Candi Jaya, Dusun Sumber Jaya, kami sangat berharap pada anggaran tahun 2023, untuk bahan pertimbangan dapat dilaksanakan pembangunannya,” harapnya.

Tambah dia, dengan dilakukannya pembangunan dan peningkatan tentu akan sangat membantu dalam bidang pertanian, akses jalan tersebut, untuk mempermudah masyarakat mengangkut hasil produksi pertaniannya.

”Mohon kiranya pemerintah memperhatikan nasib petani, yang saat ini di samping biaya tanam sangat tinggi, serta ditambah susahnya masyarakat mendapatkan pupuk bersubsidi, walaupun sudah masuk dalam anggota RD KK,” imbuhnya.

BACA JUGA:Gerak Cepat Lakukan Verfak, KPU Datangi 1.348 Anggota Parpol

Menanggapi Pandangan Umum Fraksi Gerindra DPRD Kota Pagaralam itu, Walikota Pagaralam Alpian Maskoni SH mengucapkan terima kasih atas rekomendasinya, untuk pembahasan lebih lanjut atas pandangan yang diberikan.

“Mengenai jalan akses pertanian antara Jangga Kelurahan Padang Temu ke Sumber Jaya Kelurahan Candi Jaya, akan kami usulkan untuk dibangun pada APBD tahun 2023 melalui dana DAK dan Bantuan Gubernur (Bangub) Sumsel, hal yang sama juga untuk pembangunan Jalan Seroja Dusun Karang Anyar Kelurahan Kance Diwe dan Jalan Simpang Pelang Kenidai ke Semidang Alas,” kata Wako Alpian.

BACA JUGA:Serukan Pemkot, Petakan Jalur Langganan Banjir

Sedangkan untuk di bidang pertanian, kata Walikota Alpian, menurut Peraturan Menteri Pertanian Nomor 10 tahun 2022, bahwa komoditi yang dibiayai pupuk subsidi, hanya 9 komoditi dari sebelumnya 72 komoditi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: