Cak Lontong hingga Ummi Quary Bintangi Film Gerbang Setan, ini Sinopsisnya
Cak Lontong hingga Ummi Quary Bintangi Film Gerbang Setan, ini Sinopsisnya-net-net
Baca juga berita:
Sinopsis Drama Korea Welcome to Waikiki yang Bikin Ngakak!
PAGARALAMPOS.COM- Drama Korea Welcome to Waikiki ini hadir pertama kali pada 25 Maret 2019 lalu yang disiarkan oleh JTBC di Korea Selatan.
Hadir sebanyak 16 episode, Welcome To Waikiki 2 dapat disaksikan secara gratis melalui aplikasi Vidio.
Welcome To Waikiki 2 atau yang memiliki nama lain Laughter in Waikiki 2 mengangkat cerita tentang perjuangan para pemuda untuk mempertahankan guest house yang hampir bangkrut.
Kali ini kepemimpinan penginapan dilanjutkan oleh Lee Joon-ki seorang. Sebelum menonton, simak ulasan Welcome To Waikiki 2 berikut ini.
BACA JUGA:Film Rumah Masa Depan, Perang Dingin Ibu Mertua dan Menantu
Hadirnya Karakter Baru
Para karakter di musim pertama, diceritakan telah sukses di jalannya masing-masing. Kini yang tersisa dari mereka hanyalah Lee Joon-ki yang masih berfokus merintis karier di dunia akting.
Sementara itu, karakter perempuannya juga baru. Welcome To Waikiki 2 menghadirkan Han Soo-yeon (Mun Ka-young), Ahn So-hee (Kim Jung-eung), dan Cha Yoo-ri (Kim Ye-won) yang ikut membantu Lee Joon-ki dan kawan-kawan mengurus guest house Waikiki yang berada di ambang kebangkrutan.
Kehadiran Han Soo-yeon bikin para cowok Waikiki ini kagum sekaligus tidak percaya. Pasalnya dia adalah cinta pertama dari ketiga cowok tersebut.
Diketahui Soo-yeon kabur dari pernikahannya dan memutuskan untuk hidup mandiri di Guest House Waikiki. Meski begitu, rata-rata candaan serta komedi dari Welcome to Waikiki 2 masih mempertahankan nuansa di musim pertama.
Hal ini bikin rasa kangen penonton di musim pertama terobati, walaupun dengan kehadiran para karakter baru.
BACA JUGA:Sinopsis Drama My Golden Life, Kisah Anak yang Tertukar
Semakin Aneh Semakin Menggelitik
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: