Film Mengejar Surga, Tantangan Jessica Mila Jadi Perempuan Muslimah

Film Mengejar Surga, Tantangan Jessica Mila Jadi Perempuan Muslimah

Film Mengejar Surga, Tantangan Jessica Mila Jadi Perempuan Muslimah-net-net

PAGARALAMPOS.COM - Mengejar Surga merupakan film dengan genre drama dan religi garapan sutradara kondang Bambang Drias.

Film ini sempat tertunda penayangannya dan harus menunggu hingga dua tahun lamanya. Hal ini lantaran kondisi pandemi Covid-19 yang semakin parah.

Sehingga mau tidak mau, jadwal film tersebut harus tertunda. Kabar pertama kali, film ini tayang pada 10 Maret 2022. Namun, pada akhirnya film ini tayang pada 26 Mei 2022 lalu.

Tidak hanya jalan cerita ataupun sinopsis film Mengejar Surga yang menarik dan menginspirasi saja. Dalam film ini juga, terdapat sederet bintang yang turut memeriahkannya.

BACA JUGA:Hari Ini, Polri Amankan Opening Ceremony WWF Ke-10 di Bali

Pemeran tokoh Atikah dalam film ini, adalah Jessica Mila. Seperti yang kita tahu, sebelum menjadi tokoh utama dalam film Mengejar Surga, Jessica Mila sudah lebih dulu membintangi beberapa judul film lainnya.

Seperti halnya Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan. Selain itu, Al Ghazali akan memerankan tokoh Iqbal atau calon suami Atikah.

Al Ghazali sendiri juga pernah beradu akting dalam film The Secret 2: Mystery of Villa 666. Sedangkan, tokoh Fatma akan diperankan oleh Kimberly Ryder yang sebelumnya pernah membintangi film Koki-Koki Cilik 2.

Sinopsis film Mengejar Surga menceritakan kisah seorang wanita bernama Atikah. Kehidupan Atikah tak seberuntung teman-temannya.

BACA JUGA:Sejarah Hajar Aswad, Diriwayatkan Batu Langit Yang Dibawa Malaikat Jibril

Ia hanya dibesarkan oleh sang ibu seorang diri. Sementara itu, ia tidak pernah berjumpa dengan ayahnya.

Namun, karena sudah memasuki usia dewasa, Atikah memutuskan untuk menikah dengan seorang pria bernama Iqbal.

Pada saat itulah, keinginan Atikah untuk bertemu dengan ayahnya timbul. Bersama sang sahabat, Fatma, Atikah pun berusaha mencari keberadaan sang ayah.

Cerita yang diangkat dalam film Mengejar Surga ini merupakan kisah nyata. Indra MS selaku produser dari film tersebut telah memberikan konfirmasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: