Ernando Ari Siap Bersaing dengan Kiper Top, Persiapkan Diri Jelang Piala Asia U-23 2024

Ernando Ari Siap Bersaing dengan Kiper Top, Persiapkan Diri Jelang Piala Asia U-23 2024

Ernando Ari Siap Bersaing dengan Kiper Top, Persiapkan Diri Jelang Piala Asia U-23 2024--

PAGARALAMPOS.COM - Di tengah persiapannya bersama timnas Indonesia U-23 jelang Piala Asia U-23 2024, Ernando Ari menerima kabar yang bisa membuatnya tambah pusing.

Ernando Ari telah menjadi andalan di bawah mistar untuk skuad Garuda selama setidaknya setahun terakhir.

Tak hanya di level senior, karena usianya yang masih 22 tahun, Ernando Ari juga membela timnas Indonesia U-23 yang akan tampil di Piala Asia U-23 2024.

Kiper Persebaya Surabaya ini diharapkan menjadi andalan bagi pelatih Shin Tae-yong untuk turnamen yang digelar di Qatar mulai Senin (15/4) esok tersebut.

BACA JUGA:Finansial Aman. 5 Cara Mudah Mengelolah Keuangan Sehat dan Terarah

Selama membela timnas Indonesia, Ernando Ari telah mengemas 11 caps.

Dia dipercaya tampil dalam ajang-ajang besar oleh Shin Tae-yong.

Ernando merupakan kiper andalan timnas Indonesia di Piala Asia 2023 lalu dan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Bahkan, Shin Tae-yong memainkannya sebagai starter dalam duel kontra Argentina pada Juni tahun lalu.

BACA JUGA:Ketegangan di Bakauheni, Kesal Antrean Diserobot, Pemudik Blokade Jalan Dermaga

Namun begitu, Ernando perlu berhati-hati mengenai posisinya di timnas Indonesia dalam beberapa waktu ke depan.

Pasalnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, semakin gencar untuk mendekati pemain keturunan, tak terkecuali untuk posisi kiper.

PSSI sedang mengurus proses naturalisasi Maarten Paes, seorang kiper untuk klub MLS Amerika Serikat, FC Dallas.

Selain itu, pada Sabtu (13/4) telah dikonfirmasi bahwa Erick Thohir telah mencapai kesepakatan dengan kiper keturunan Lombok yang berkarier untuk tim raksasa Italia, Inter Milan, yaitu Emil Audero Mulyadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: