Komisi VI DPR RI Reses ke Pindad, Ternyata Tujuannya Seperti Ini

Komisi VI DPR RI Reses ke Pindad, Ternyata Tujuannya Seperti Ini

Foto : Reses anggota Komisi VI DPR RI saat berada di PT Pindad-Komisi VI DPR RI Reses ke Pindad, Ternyata Tujuannya Seperti Ini-Pindad.com

Karena itu, Komisi VI yang membidangi koperasi, UKM, Perdagangan, BUMN, dan Investasi dalam rapat kali ini ingin mendengar bagaimana respon dari masing-masing mitra kerja yang tentunya sangat terkait.

BACA JUGA:Berakhir Pekan Nimati Pesona Sunset di Cendana Hills, Bikin Lelahmu Lenyap, Yuk Kesana Piknik

"Dengan berbagai hal yang disebutkan tadi untuk kita bisa bersama melakukan antisipasi, baik kebijakan di lapangan maupun regulasi terkait fungsi legislasi DPR RI,” Jelas Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Martin Manurung.

Inspektur Jenderal Kementerian Perdagangan, Veri Anggriono menyampaikan bahwa ada berbagai langkah dan antisipasi yang dilakukan Kementerian Perdagangan terkait Natal dan Tahun Baru. 

“Pada kesempatan kali ini kami memaparkan beberapa langkah dan antisipasi berdasarkan pertanyaan-pertanyaan yang disampaikan oleh Komisi VI DPR RI terkait persiapan-persiapan di momen Natal dan Tahun Baru,"

Strategi Kementerian Perdagangan dalam menjaga stabilisasi harga barang kebutuhan pokok dan barang penting salah satunya adalah menjaga keseimbangan pasar melalui Program Minyak Goreng Rakyat (DMO-DPO) dan melakukan manajemen importasi tepat waktu & tepat jumlah sesuai dengan neraca komoditas.

BACA JUGA:Tuah Gunung Kawi, Tempat Perburuan Kekayaan dan Kesaktian, Ternyata Ini Faktanya

Kementerian Perdagangan juga berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan dan Polri untuk memberikan pengecualian pembatasan angkutan barang khususnya barang-barang pokok," katanya

Termasuk air minum dalam kemasan (AMDK) pada periode pembatasan angkutan barang Nataru 2023/2024,” Jelas Inspektur Jenderal Kementerian Perdagangan Veri Anggriono. 

Direktur Utama PT Pindad, Abraham Mose merasa terhormat dan menyambut hangat kunjungan Komisi VI DPR RI, Kementerian Perdagangan.

Kementerian BUMN dan Direktur Utama atau Direksi yang mewakili berbagai BUMN di PT Pindad. Abraham Mose juga menjelaskan profil singkat PT Pindad sebagai industri pertahanan dalam negeri yang bergerak di bidang manufaktur alutsista (alat utama sistem persenjataan) dan produk komersial. 

BACA JUGA:Dramatis, Gol Declan Riise Menangkan The Gunners dengan Skor Tipis 4-3!

PT Pindad terletak di 2 lokasi, yaitu di Bandung di posisi kita saat ini dan di Turen, Malang. Untuk di Bandung memproduksi produk hankam dan industrial, sedangkan untuk di Turen difokuskan untuk munisi baik munisi kaliber kecil maupun kaliber besar.

Sebagai industri pertahanan dalam negeri, kami fokus untuk mewujudkan kemandirian dan keberdaulatan Indonesia melalui pemenuhan kebutuhan alpalhankam dalam negeri.” Jelas Abraham Mose. 

Dalam paparannya, Abraham Mose menjelaskan bahwa situasi global saat ini sedang tidak baik-baik saja, terlebih dengan konflik Rusia-Ukraina dan Palestina-Israel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: