Dibuka Oleh Presiden Joko Widodo,Menhan Hadiri Rapim TNI-Polri 2023

Dibuka Oleh Presiden Joko Widodo,Menhan Hadiri Rapim TNI-Polri 2023

Rapim TNI-Polri 2023 -tangkapan layar-kemenhan.go.id

Jakarta, PAGARALAMPOS.COM – Prabowo Subianto Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) menghadiri Rapat Pimpinan (Rapim) TNI – Polri 2023, yang dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo didampingi Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono di Jakarta, Rabu (8/2).

Rapim TNI – Polri yang mengangkat tema “TNI – Polri Siap Mendukung Peningkatan Produktivitas Untuk Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan”, dihadiri oleh 431 peserta dari 199 pejabat Polri dan 232 pejabat TNI.

BACA JUGA:ATF 2023 sepakati kolaborasi penguatan strategi pariwisata di ASEAN

Kepala Negara memberikan peringatan kepada sejumlah provinsi yang berpotensi terjadi karhutla seperti Provinsi Riau, Sumatra Utara, dan Kalimantan. Presiden mengingatkan agar daerah tersebut mewaspadai fenomena El Nino yang diperkirakan akan terjadi sekitar akhir Februari hingga Maret 2023.

“Karhutla kan ini El Nino, hati-hati tadi saya sudah memberikan warning untuk provinsi-provinsi Riau, Sumut, Kalimantan hati-hati karena nanti akhir Februari itu sudah panasnya sudah naik,” jelas Presiden RI Joko Widodo.

BACA JUGA:Penyebab Bengkak pada Ginjal dan Cara Mengatasinya

Presiden RI Joko Widodo dalam arahannya kepada peserta Rapim TNI – Polri 2023 ini mengingatkan kembali kepada jajaran Pangdam dan Kapolda untuk mencegah dan mewaspadai terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), sebagaimana peringatan mengenai tanggung jawab penanganan karhutla tujuh tahun yang lalu.

“Janjiannya tetap, tadi saya ulang lagi mengenai janjian saya tujuh tahun yang lalu masih berlaku sampai sekarang, kalau ada kebakaran besar di provinsi yang tanggung jawab Pangdam, Kapolda, Danrem,” tegas Presiden dalam keterangan di hadapan awak media usai memberikan arahan dalam Rapat Pimpinan (Rapim) TNI dan Polri Tahun 2023.

BACA JUGA: Tangkal Isu Penculikan Anak, Sat Binmas Sambangi Murid TK

Menhan Prabowo Subianto dijadwalkan memberikan pembekalan yang diwakili oleh Wakil Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Wamenhan RI) M. Herindra. Hadir pula menjadi pembicara diantaranya : Ketua MPR RI, Ketua DPR RI, Menko Polhukam, Menko Perekonomian, Menko Marves, Ketua KPU RI dan ditutup oleh pengarahan Panglima TNI dan Kapolri. 

 

 

Artikel ini telah tayang di laman kemenhan.go.id : Menhan Prabowo Hadiri Rapim TNI-Polri 2023 yang Dibuka Oleh Presiden Joko Widodo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: kemenhan.go.id