Diperiksa KPK, Anies Baswedan Senang

Diperiksa KPK, Anies Baswedan Senang

Anies Baswedan di Gedung KPK-foto : doc/sumeks.co-sumeks.disway.id

PAGARALAMPOS.CO - Usai menjalani pemeriksaan di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Rabu 7 September 2022, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan buka suara. 

BACA JUGA:'Air Mata Buaya' Ferdy Sambo Kelabui Kapolri Soal Pembunuhan Brigadir J

Ya, Anies Baswedan menjalani pemeriksaan selama 11 jam perihal penyelenggaraan balap Formula E. Meski dimintai keterangan cukup lama, Anies justru mengaku senang.

BACA JUGA:Pengakuan Hotman Paris Sempat Tertarik Menerima Tawaran Ferdy Sambo: Saat Itu Seorang Jenderal Menangis...

Anies Baswedan mengaku senang diundang penyidik KPK yang menjalankan tugasnya. 

BACA JUGA:Beras Manja

“Saya ingin sampaikan senang sekali bisa kembali membantu KPK dalam menjalankan tugasnya. Kami selalu berusaha untuk bisa membantu KPK, bahkan sebelum bertugas di pemerintahan,” ucap Anies di gedung KPK, Jakarta Selatan, Rabu (7/9).

BACA JUGA:Rekayasa Fadil Imran dan Ferdy Sambo Diduga Sudah Dirancang Sejak Awal, Budhi Herdi Ikut Kena 'Hipnotisnya'

Anies lalu menceritakan bahwa sejak duduk di bangku kuliah dia mendapat mata kuliah wajib antikorupsi.

Saat KPK membentuk komite etik, Anies menyebut dirinya pernah menjadi ketuanya.

BACA JUGA:Agendakan Tabligh Akbar 1444 H

"Alhamdulillah diundang untuk membantu, kami pun hadir membantu menjalankan apa yang dibutuhkan oleh KPK,” ujar Anies.

BACA JUGA:Apresiasi Kinerja Kepemimpinan Alfad

Mantan Rektor Universitas Paramadina itu mengaku telah membantu dengan memberikan seluruh keterangan yang dibutuhkan KPK.

BACA JUGA:Hari Ini, ITPA Yudisium 95 Calon Sarjana Baru

“InsyaAllah keterangan yang tadi kami sampaikan bisa membuat menjadi terang sehingga isu yang sedang didalami akan bisa menjadi terang benderang,” imbuh Anies.

BACA JUGA:Awasi Penyaluran Bantalan BLT, Dinsos Kerahkan TKSK di 5 Kecamatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sumeks.disway.id