Buatlah daftar alasan untuk berhenti merokok dan tentu fokus utamanya adalah kesehatan Bumil dan janin.
Jauhkan diri dari asap rokok di mana pun Bumil berada.
Alihkan keinginan merokok dengan melakukan aktivitas lain, seperti mengunyah permen karet, berolahraga, atau meditasi.
BACA JUGA:5 Pertolongan Pertama Saat Terkena Air Panas
Selama masa adaptasi, tidak jarang ibu hamil yang sudah berhenti merokok akan tergoda untuk merokok kembali setelah melahirkan. Namun, hal ini tentunya memerlukan komitmen dari Bumil sendiri untuk benar-benar menghentikan kebiasaan tidak sehat tersebut.
Jika Bumil merasa sulit jauh dari rokok, cobalah untuk berkonsultasi ke dokter kandungan. Dokter bisa membantu Bumil untuk berhenti merokok, serta akan terus memantau kondisi kesehatan Bumil dan janin untuk mengantisipasi berbagai gangguan akibat bahaya merokok saat hamil.(*)