Jejak Peradaban Suku Jawa: Asal-usul, Kebudayaan, dan Tradisi yang Bertahan Sepanjang Zaman

Jejak Peradaban Suku Jawa: Asal-usul, Kebudayaan, dan Tradisi yang Bertahan Sepanjang Zaman

Jejak Peradaban Suku Jawa: Asal-usul, Kebudayaan, dan Tradisi yang Bertahan Sepanjang Zaman-Foto: net -

PAGARALAMPOS.COM - Suku Jawa merupakan salah satu kelompok etnis terbesar di Indonesia yang berasal dari Pulau Jawa, khususnya di wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Menurut data tahun 2010, sekitar 40,22% dari total populasi Indonesia adalah bagian dari etnis ini.

Selain bermukim di Indonesia, masyarakat Jawa juga tersebar ke berbagai negara akibat migrasi tenaga kerja pada masa kolonial Belanda.

Mereka membentuk komunitas signifikan di Kaledonia Baru dan Suriname, di mana dikenal sebagai Jawa Suriname. Populasi Jawa juga ditemukan di Malaysia, Singapura, Arab Saudi, dan Belanda.

BACA JUGA:Menelusuri Sejarah Terbentuknya Telaga Sarangan: dan Misteri Dibalik Legenda Keindahan Telaga!

BACA JUGA:Jejak Sejarah Nusa Penida Zaman Kerajaan: Sebagai Pulau Buangan yang Penuh Misteri!

Mayoritas masyarakat Jawa memeluk agama Islam, namun ada juga yang menganut Kristen, Hindu, Buddha, atau kepercayaan tradisional seperti Kejawen.

Dari segi sejarah, suku Jawa terbentuk melalui interaksi panjang antara kelompok Austroasiatik yang lebih dulu menghuni pulau ini dengan kelompok Austronesia yang datang belakangan.

Proses ini menghasilkan perpaduan budaya dan genetik, dengan sekitar 20–30% gen Austronesia dan 50–60% gen Austroasiatik.

Program transmigrasi pada era Orde Baru turut mendorong penyebaran masyarakat Jawa ke berbagai daerah di luar Pulau Jawa, memperkaya keragaman budaya di nusantara.

BACA JUGA:Menelusuri Sejarah Candi Jawi: Letak, Fungsi, dan Peninggalan Sejarah Raja Kertanegara!

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dalam Kisah Sejarah Palembang: Melalui Museum Balaputra Dewa, yang Penyimpanan Benda Kuno!

Ada beragam teori yang menjelaskan asal-usul suku Jawa:

Teori Arkeologi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: