SMANTUPA 95' Tebar Bibit Ikan, Jadikan Sungai Sumber Pangan Masyarakat Pagar Alam

SMANTUPA 95' Tebar Bibit Ikan, Jadikan Sungai Sumber Pangan Masyarakat Pagar Alam

Foto : Alumni 95 Smantupa tebar bibit ikan di aluiran sungai Ayrk Betung Pagar Alam.--Pagaralampos.com

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.COM - Dalam rangka kelestarian lingkungan sekaligus menjaga poulasi ikan di perairan sungai, alumni SMA Negeri 1 Pagar Alam 95' kembali melakukan giat tebat bibit ikan Nila.

Aksi peduli ekosistem sungai yang dilakukan puluhan Alumni Smantupa tersebut dilakukan di Sungai Betung. 

"Tepatnya di Desa Pematang Bange Kelurahan Curup Jare dan di Curup Mangkok sebanyak 6500 bibit ikan Nila kita lepas dialiran Sungai ayek Betung," ucap Alpian Nurman, kepada pagaralampos.com, Minggu (12/1).

Aksi peduli ini, tahap kedua yang dilakukan bersama sama Alumni SMA Negeri 1 Pagar Alam.

BACA JUGA:Jaga Perairan Sungai dan Dukung Ketahanan Pangan, Alumni SMANSTUPA 95 Tebar Bibit Ikan

BACA JUGA:Polres Pagar Alam Tebar Bibit Ikan, Tingkatkan Ketahanan Pangan Masyarakat

Alpian juga mengatakan, jika tebar ribuan bibit ikan ini, juga ada partisipasi dari masyarakat. Dan pegawai yang bekerja di Pemkot Kota Pagar Alam dalam mensukseskan kegiatan tebar bibit ikan ini.

"Harapan kita bersama, semoga lingkungan khususnya sungai bisa lestari untuk anak cucu kita ke depan. Sepanjang sungai mengalir pahala tiada berakhir. Yes...! Jargon kita," ucap Alpian.


Foto : Alumni 95 Smantupa tebar bibit ikan di aluiran sungai Ayrk Betung Pagar Alam.--Pagaralampos.com

Sebelumnya, kegiatan serupa juga sudah dilakukan pada Akhir Desember 2024 lalu. Yang mana tebar ribuan bibit ikan jenis Nila di aliran Sungai Kundur dan Suban berlokasi di kawasan Alun Dua Kecamatan Pagar Alam Utara.

Aksi ini tidak semata melestarikan lingkungan dengan menjaga populasi ikan. 

BACA JUGA:Libatkan Penggiat Kopi Pagaralam Catat Rekor MURI, Minum Kopi di Pinggir Sungai Serentak di Sumsel

Sekaligus mendukung program ketahanan pangan di Kota Pagar Alam," ucap Alpian, salahsatu alumni SMAN 1 Pagar Alam.

Jadi, melalui aksi tebar benih yang kompak dilakukan alumni, kedepan sebanyal 6.500 ekor bibit Ikan Nila ini bisa menjadi sumber pangan bagi masyarakat di Pagar Alam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: