HUT RI ke-79, Kibarkan Merah Putih di Tugu Rimau Kota Pagaralam, Salahsatu Ikon Provinsi Sumatera Selatan

HUT RI ke-79, Kibarkan Merah Putih di Tugu Rimau Kota Pagaralam, Salahsatu Ikon Provinsi Sumatera Selatan

HUT RI ke-79, Kibarkan Merah Putih di Tugu Rimau Kota Pagaralam, Salahsatu Ikon Provinsi Sumatera Selatan--

PAGARALAMPOS.COM - emarak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia tahun 2024 semakin terasa di Kota Pagar Alam.

Salah satu momen yang paling dinanti adalah pengibaran Bendera Merah Putih raksasa di Tugu Rimau, sebuah ikon kebanggaan Provinsi Sumatera Selatan.

Pada Jumat, 14 Juni 2024, Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pagar Alam, Rano Fahlesi SE MM, bersama Dandim 0405/Lahat, Letkol Inf. Asis Kamaruddin, memimpin rapat persiapan di Ruang Rapat Besemah I, Setdako Pagar Alam.

Rapat ini diadakan untuk menindaklanjuti instruksi dari Komando Daerah Militer (Kodam) II/Sriwijaya terkait pengibaran bendera yang berukuran 20x30 meter di Tugu Rimau.

BACA JUGA: Pelatihan Kewirausahaan Digital, Mengokohkan UMKM , Tulang Punggung Perekonomian Pagar Alam

Tugu Rimau, sebagai salah satu simbol penting Sumatera Selatan, dipilih bukan hanya karena keindahannya tetapi juga karena nilai sejarah dan perjuangan yang melekat pada Kota Pagar Alam.

Rano Fahlesi menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan suatu kehormatan besar bagi Kota Pagar Alam, yang akan mendukung penuh pelaksanaannya.

"Kami, atas nama Pemerintah Kota Pagar Alam, sangat mendukung kegiatan ini. Semoga semua persiapan dapat berjalan dengan lancar dan sukses. Kegiatan ini juga akan dihadiri oleh Pangdam II/Sriwijaya, yang tentunya menambah semarak dan kebanggaan bagi kita semua," ujar Rano Fahlesi.

Pelaksanaan pengibaran bendera ini direncanakan akan berlangsung pada Kamis, 27 Juni 2024 (tentatif), dan melibatkan 40 orang penyelenggara yang terdiri dari masyarakat Kota Pagar Alam.

BACA JUGA:Drakor Juvenile Delinquency, Kisah Gadis 18 Tahun yang Jadi Kurir Narkoba

Selain mengibarkan Bendera Merah Putih, acara ini juga akan menampilkan berbagai kebudayaan Kota Pagar Alam, seperti tarian dan kesenian tradisional lainnya, untuk menambah semarak peringatan.

Tidak hanya itu, momen bersejarah ini akan divisualisasikan dalam bentuk video berdurasi 3 sampai 5 menit.

Video tersebut rencananya akan ditampilkan pada demo hybrid di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada HUT RI ke-79 yang akan datang.

Ini menjadi bagian dari upaya memperkenalkan dan mempromosikan kekayaan budaya serta semangat patriotisme Kota Pagar Alam kepada seluruh negeri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: