Polisi Jujur Ini Kembalikan Uang Pemudik 100 Juta, Aiptu Supriyanto Dihadiah Sekolah Perwira

Polisi Jujur Ini Kembalikan Uang Pemudik 100 Juta, Aiptu Supriyanto Dihadiah Sekolah Perwira

Foto : Aiptu Supriyanto, Polisi jujur asal polda Lampung.-Polisi Jujur Ini Kembalikan Uang Pemudik 100 Juta, Aiptu Supriyanto Dihadiah Sekolah Perwira-Humas polri

BACA JUGA:Nihil Kasus Menonjol Selama Ops Ketupat 2024, Kapolres : Mudik dan Lebaran Aman dan Kondusif di Pagar Alam

Tas pemudik yang tertinggal di paku tembok toilet ternyata berisi uang ratusan juta pecahan uang Rp100 ribuan, Paspor dan HP.

Saat menemukan tas tersebut, Aiptu Supriyanto tak berani membuka sendirian. Ia membawanya ke pos untuk diperiksa bersama security dan OB Rest Area.

Aiptu Supriyanto kemudian mengumumkannya menggunakan TOA masjid di Rest Area setempat didengar oleh pemilik tas, dan mencoba menghubungi ke nomor kerabat yang ada.

Setelah tersambung, Aiptu Supriyanto bertemu dengan pemilik di Masjid Rest Area lalu mengembalikan tas pemudik itu.

BACA JUGA:Arus Balik Pagaralam, Ribuan Pemudik Mulai Kembali ke Kota Asal

Diketahui, pemilik tas tersebut adalah Sukisno (55) pemudik yang hendak pulang ke Belitang, Sumatera Selatan, setelah bersilaturahmi ke Pulau Jawa.

Sukisno dan keluarga mengucapkan banyak terimakasih kepada Aiptu Supriyanto yang telah menemukan dan mengembalikan tasnya.

“Terimakasih banyak Pak. semoga Bapak senantiasa diberikan keberkahan, kesehatan dan keselamatan oleh Allah SWT saat melaksanakan tugas melayani masyarakat,” ujar Sukisno.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: