Wajib Banget Liburan Kesini! Inilah Daya Tarik Flores dengan Keindahan yang Menakjubkan

Wajib Banget Liburan Kesini! Inilah Daya Tarik Flores dengan Keindahan yang Menakjubkan

Jelajah Wisata Flores!-Foto: net-

PAGARALAMPOS.COM - Tempat wisata di Flores saat ini sedang banyak dicari. Dulu, Flores jarang dianggap sebagai tempat yang bisa dikunjungi untuk menikmati liburan.

Namun ternyata Flores kini punya banyak tempat wisata alam yang indah.

Saat ini banyak orang yang penasaran dengan keindahan alam  Flores. Memang foto keindahan alam Flores banyak dibagikan di media sosial.

Salah satu destinasi wisata di Flores yang  sangat terkenal adalah Taman Nasional Komodo dan Labuan Bajo.

BACA JUGA:Makanan Khas Maluku yang Sangat Digemari Masyarakat Indonesia, Apa Saja?

Nusa Tenggara Timur merupakan provinsi kepulauan yang terdiri dari 1.192 pulau yang sebagian besar  tidak berpenghuni.

Lima pulau besar di NTT disebut "Flobamorata" dan mencakup pulau Flores, Sumba, Timor, Alor dan Lembata.

Suku bangsa di Flores merupakan campuran Melayu, Melanesia, dan Portugis.

Perpaduan unik ini menunjukkan keragaman karya seni dan  budaya yang tercermin dalam banyak tradisi dan upacara adat.

BACA JUGA:Jangan Lewatkan Wisata di Pantai Kebumen yang Bikin Kalian Nyaman!

Selain itu, salah satu kekayaan budaya Flores terlihat pada berbagai desain tenun ikat khas Flores.

Kecuali Pulau Komodo dan Pulau Rinca yang merupakan bagian dari kawasan Taman Nasional Komodo.

Flores juga memiliki satu Taman Nasional lagi yang terletak di Kabupaten Ende, yakni Taman Nasional Kelimutu. 

Daya tarik utama Taman Nasional Kelimutu adalah Danau Tiga Warna-nya yang selalu berubah warna air danaunya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: