Perdananya Tank Abrams Latber Super Garuds Shield ke 17 di Indonesia

Perdananya Tank Abrams Latber Super Garuds Shield ke 17 di Indonesia

PAGARALAMPOS.COM - Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Indonesia akan kedatangan Main Battle Tank (MBT) M1A1 Abrams.

MBT Abrams yang didatangkan ke Indonesia bukan milik Angkatan Darat AS, melainkan milik Angkatan Darat Australia.

Bukan untuk dibeli oleh TNI, M1A1 Abrams hadir di Indonesia dalam rangka kegiatan latihan bersama Super Garuda Shield ke-17 tahun 2023 di Situbondo yang akan diikuti 22 negara.

Kabar konfirmasi kedatangan M1A1 Abrams diberitakan dalam akun Twitter United States Army Pacific (USARPAC).

BACA JUGA:Kebahagiaan Jenderal Dudung Ditengah Keceriaan Masyarakat Papua

Yang mana, M1A1 Abrams dibawa ke Indonesia dengan menggunakan wahana Logistics Support Vessel milik US Army.

Seperti nampak dalam foto, Angkatan Darat Australia juga menyertakan beberapa peralatan berat lain untuk Super Garuda Shield 2023, salah satunya ada ranpur APC M113.


Foto : Tank Abrams milik angkatan bersenjata australia.-Perdananya Tank Abrams Latber Super Garuds Shield ke 17 di Indonesia-@USARPAC_CG

MBT M1A1 Abrams milik Australia menggunakan meriam kaliber 120 mm M256 yang tak lain merupakan merian Rheinmetall L44 yang dipasok Jerman ke AS.

BACA JUGA:Menjamin Keamanan, Kapolri Tinjau Kesiapan AMMTC di Labuan Bajo

Untuk urusan amunisinya, pabrik Alliant Technisystem yang dikontrak AD AS mampu membuat berbagai macam amunisi 120 mm secara mandiri.

Bahhkan mengembangkan munisi berbasis DU (depleted uranium) tipe M829A1.

Saat ini, Angkatan Darat Australia mengoperasikan 59 unit M1A1 Abrams yang didatangkan lewat skema kredit lunak FMS (Foreign Military Sales).

BACA JUGA:Viral, Istana Didalam Hutan, Peninggalan Kerajaan Kuno di Tanah Jawa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: