ITS Francesco Morosini, OPV Italia Yang Singgah Di Jakarta, Punya Persenjataan Standar Frigat!

ITS Francesco Morosini, OPV Italia Yang Singgah Di Jakarta, Punya Persenjataan Standar Frigat!


Foto : Kapal ITS Francesco Morosini milik AL Italia.-ITS Francesco Morosini, OPV Italia Yang Singgah Di Jakarta, Punya Persenjataan Standar Frigat!.-Indomiliter.com

Dari spesifikasi, ITS Francesco Morosini punya bobot standar 4.880 ton dan bobot penuh 5.830 ton.

BACA JUGA:Frigat AL Italia Dipasangi Rudal Jelajah Anti Kapal, Ternyata Begini Kecanggihannya

OPV ini punya panjang 143 meter dan lebar 16,5 meter. Francesco Morosini mengandalkan propulsi CODAG (Combined diesel and gas).

Kecepatan maksimumnya 32 knots dan dapat menjelajah hingga 9.300 km dengan kecepatan ekonomis 15 knots.

Bicara persenjataan, ITS Francesco Morosini dibekali 1 × OTO Melara 127/64 mm Vulcano with Automated Ammunition Handling System (AAHS) pada haluan.

1 × OTO Melara 76/62 mm Strales Sovraponte Anti-aircraft gun pada buritan, 2 × Oto Melara Oerlikon KBA B06 remote mounting, rudal hanud CAMM-ER 2 x 8-cell dengan peluncur DCNS SYLVER A70 VLS.

BACA JUGA:VIRAL, Ditemukan Artefak, Peneliti Buka Tabir Misteri Situs Gunung Padang

Rudal anti kapal/permukaan 8 × Teseo\Otomat Mk-2/E dan 2 x triple tube torpedo launcher WASS B-515/3 untuk torpedo Black Arrow 324 mm.

OPV rasa frigat ini dibekali dua fasilitas hanggar helikopter, sementara luas flight deck mencapai 25,5 x 16,5 meter.

Helikopter yang dibawa pun terbilang sangar, yakni 2 × SH90 atau 1 × AW101 varian anti kapal selam. Sebagai bagian dari naval campaign, ITS Francesco Morosini dengan 137 awak akan berada di Indonesia sampai 22 Juli 2023.  (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: