Pendidikan Tak Pernah Mengenal Usia! Wako Selesaikan Tesis S2 di ITBIS Lembah Dempo
Pendidikan Tak Pernah Mengenal Usia! Wako Selesaikan Tesis S2 di ITBIS Lembah Dempo-Foto: Ist/Pagaralam Pos-
PAGAR ALAM, PAGARALAMPOS.COM - Di tengah sederet dan kesibukan aktivitasnya sebagai Kepala Daerah, Walikota Pagaralam, Alpian Maskoni SH berhasil menyelesaikan pendidikan Pasca Sarjana Program Studi Magister Managemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Institut Teknologi dan Bisnis (ITBIS) Lembah Dempo Kota PAGAR ALAM.
Pada Senin 17 Juli 2023, Kak Pian telah menyelesaikan ujian Tesisnya, dengan mengangkat judul ‘Pengaruh Motivasi dan Kompensasi terhadap Kinerja pada Sekretariat Daerah Kota Pagar Alam’.
“Saya ucapkan terimakasih kepada ITBIS Lembah Dempo dan jajaran Pemerintah Kota Pagaralam serta seluruh masyarakat yang telah memberikan dukungan dan do’a, sehingga saya bisa menyelesaikan Tesis Program S2 di ITBIS Lembah Dempo,” ungkap Kak Pian.
BACA JUGA: Dispar Sukses Gelar Festival Kuliner, Kenalkan Kekayaan Kuliner Khas Pagar Alam!
Dikatakan Kak Pian, pendidikan tentu tidak pernah menenal batas usia, sehingga dirinya berharap agar putera-puteri Kota Pagaralam bisa termotivasi untuk mengejar ilmu pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
“Pendidikan sangat berpengaruh pada Sumber Daya Manusia (SDM). Sehingga, saya berharap dengan selesainya mengikuti ujian Tesis dan Yudisium berlangsung pada 17 Juli 2023 ini, dan pada 23 Agustus 2023 mendatang akan mengikuti wisuda Pasca Sarjana, saya berharap putera-puteri Pagaralam bisa termotivasi untuk meningkatkan SDM-nya lewat pendidikan dengan strata yang lebih tinggi,” imbuhnya.
Politisi Partai NasDem ini pun menjelaskan bahwa gelar Megister Sains (MSi) yang segera Ia dapat, tentulah tidak melalui proses instan.
BACA JUGA:Unik Atau Aneh? Inilah Tradisi Berhubungan Badan Suku-suku Di Indonesia
Tapi Ia telah melalui seluruh tahap perkuliahan sejak tahun 2021, hingga tahapan ujian Tesis yang telah dilaksanakan pada Senin 17 Juli 2023.
“Gelar Megister ini saya dapat bukan lewat proses instan. Saya memulai proses perkualiahan Prorgam Pasca Sarjana di ITIBIS Lembah Dempo sejak tahun 2021. Meski riilnya banyak halangan, karena terkendala aktivitas pekerjaan dan lain sebagainya, Alhamdulillah, akhirnya saya bisa menyelesaikan pendidikan S2,” paparnya.
Lebih lanjut, Kak Pian pun turut berpesan kepada seluruh putera-puteri Pagaralam agar teruslah senantaisa belajar dengan tanpa mengenal lelah dan usia.
BACA JUGA:Kelebihan HP Vivo Y27 Series dan Harganya di Indonesia, Simak Spesifikasinya Disini!
“Teruslah belajar tanpa mengenal usia, karena pendidikan membuat kita bisa dan menambah ilmu,” harap kak Pian.
Walikota Pagaralam, Alpian Maskoni SH berhasil menyelesaikan pendidikan Pasca Sarjana Program Studi Magister Managemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Institut Teknologi dan Bisnis (ITBIS) Lembah Dempo Kota Pagar alam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: