Belum Banyak yang Tau, Inilah 5 Klub Sepakbola Tertua di Indonesia, Nomor 2 Main di Liga 3!

Belum Banyak yang Tau, Inilah 5 Klub Sepakbola Tertua di Indonesia, Nomor 2 Main di Liga 3!

Belum Banyak yang Tau, Inilah 5 Klub Sepakbola Tertua di Indonesia, Nomor 2 Main di Liga 3!-Foto: net-

PAGARALAMPOS.COM – Sepakbola saat ini menjadi Cabang Olahraga (Cabor) paling diminati oleh Dunia termasuk Indonesia, namun apakah kalian tau bahwa di Indonesia terdapat 5 klub paling tertua.

Klub sepakbola tertua di Indonesia ternyata bukan Persib Bandung yang lahir pada 14 Maret 1033, atau Persija Jakarta yang berdiri pada 28 November 1928. Klub sepakbola tertua di Indonesia ini ternyata disandang oleh klub yang baru saja memetik gelar juara Liga 1 2022-2023, Pasukan Ramang.

Pertandingan sepak bola di Indonesia sendiri sudah ada sejak 1910-an pada era kolonial Belanda. Saat ini sejatinya sudah semakin banyak klub-klub baru yang bermunculan.

Berikut 5 klub sepak bola tertua di Indonesia :

BACA JUGA:BESEMAH! Satu Dari 12 Suku Yang Ada di Sumsel, Ternyata Suku Besemah Menolak Tunduk Kepada Penjajah

1. PSM Makassar (1915)

PSM Makassar adalah klub tertua di Indonesia karena dibentuk pada 2 November 1915. Awalnya, klub ini bernama Makassar Football Bone yang merupakan gabungan antara putra dari elite Belanda dengan putra pribumi Makassar

2. PPSM Magelang (1919)

PPSM Magelang dibentuk pada 15 Maret 1919. Klub ini awalnya dibentuk dengan nama Perhimpunan Sepak Bola Magelang atau IVBM. Namun saat ini PPSM Magelang bermain di Liga 3. Sayangnya, sejak era kemerdekaan klub ini gak pernah bertanding di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

3. Persis Solo (1923)

Persis Solo memegang status sebagai klub tertua ketiga di Indonesia lantaran mereka didirikan pada 8 November 1923. Pada awalnya, klub ini bernama VVB dan didirikan oleh tokoh sepak bola Solo, Sastro Sakno. Mereka lalu berganti nama menjadi Persis Solo pada 1928.

BACA JUGA:Dempoe Ryokan, Bukti Sejarah Kedatangan Penjajah di Tanah Suku Besemah

4. Persipura Jayapura (1925)

Persipura Jayapura diketahui didirikan pada 1 Januari 1925. Mereka sudah menjelma menjadi tim yang disegani sejak era perserikatan. Tim berjuluk Mutiara Hitam ini bahkan mencatat rekor sebagai tim pertama asal Indonesia yang mampu menembus semifinal Piala AFC.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: