Wah Ini Nih 9 Minuman Penambah Darah untuk Mengatasi Anemia
Wah Ini Nih 9 Minuman Penambah Darah untuk Mengatasi Anemia -Foto: net-
PAGARALAMPOS.COM - Penderita anemia membutuhkan obat penambah darah untuk menghilangkan gejala yang mengganggu aktivitas.
Mengutip Cleveland Clinic, gejala anemia yang paling umum adalah kelelahan hingga kesulitan melakukan aktivitas.
Disusul gejala lainnya seperti sakit kepala, pusing, serta detak jantung tidak teratur, sesak napas, kulit nampak pucat, dan nyeri dada.
Meski banyak produk penambah darah yang dijual bebas, Anda bisa mengkonsumsi beberapa herbal yang diramu di rumah untuk menjadi obat alami anemia.
BACA JUGA:Yuk Mengenal 5 Suku Asli yang Ada di Provinsi Sumatera Selatan, Salah Satunya Suku Pasemah
Berikut beberapa obat alami penambah dara untuk membantu mengatasi anemia:
1. Jus Sayuran
Sayur bayam merupakan salah satu sayuran yang kaya akan zat besi, sehingga bisa membantu mencegah perburukan kondisi akibat anemia.
Tak perlu ragu untuk menambahkan bayam sebagai salah satu bahan dalam jus sehat yang Anda konsumsi.
2. Smoothie Tofu
Tidak hanya sebagai bahan utama dari tumisan lezat atau menu sapo tahu yang terkenal, tofu juga dapat dihaluskan dan dikonsumsi sebagai minuman penambah darah. Pasalnya, sepertiga gelas tofu saja sudah mengandung 2 miligram zat besi!
BACA JUGA:Suka Ngemil Malam? Begini 5 Tips Ngemil Malam Bebas Gemuk
Tofu boleh dikukus terlebih dahulu sebelum dihaluskan. Bahan ini juga bisa dimasak dengan sayuran atau bahan lain, bahkan dicampur menjadi smoothies.
Agar lebih segar, campur tofu atau tahu sutra dengan buah beku, seperti blueberry dan stroberi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: