Aksi Seorang Detektif Ulung Melawan Penyihir (2)

Aksi Seorang Detektif Ulung Melawan Penyihir (2)

Aksi Seorang Detektif Ulung Melawan Penyihir--google.com

Namun, tiga hari kemudian makam Blackwood dihancurkan dan Reordan ditemukan tewas di dalam peti mati, yang seharusnya menjadi tempat peristirahatan Blackwood. 

Hal itu tentu mengguncangkan Holmes dan Dokter Watson, terlebih lagi ketika sang penjaga kuburan mengatakan bahwa dirinya melihat Blackwood bangkit dari kubur. 

Kebangkitan Blackwood tentunya menimbulkan huru hara yang menggegerkan masyarakat.

BACA JUGA:Kering Tanpa Budaya? Ini Budaya Pagaralam

Terlebih, Blackwood juga memiliki satu agenda yang sangat berbahaya yaitu menguasai London sebagai tahapan pertama menguasai seluruh dunia.

Sherlock Holmes yang memiliki tingkat penalaran tinggi dan percaya dengan ilmu pengetahuan, sudah pasti berseberangan dengan Blackwood. 

Holmes yakin bila Blackwood menggabungkan ilmu sihir dan sains untuk menipu semua orang.

Anda yang berpikir Guy Ritchie hanya menampilkan satu konflik saja pada film maka salah besar. 

BACA JUGA:Sekilas Sejarah dan Budaya Kota Palembang

Karena selain berusaha memecahkan misteri demi misteri terkait Blackwood, Holmes juga harus berurusan dengan masalah hati. Berhasilkan Holmes menyibak misteri hati, Irena Adler?

Di sisi lainnya juga ada Watson yang sesungguhnya ingin menghindari Holmes yang seringkali membuatnya dalam masalah. 

Watson ingin segala rencana pernikahannya dengan Mary Morstan berjalan lancar tanpa kejadian pelik yang terbiasa mengelilingi Holmes.

BACA JUGA:Seni dan Budaya Penopang Sektor Pariwisata Pagaralam

Film ini amat menegangkan sekaligus amat menguji logika. 

Karena dalam film ini diuraikan pula bagaimana Sherlock Holmes memecahkan misteri kematian Blackwood dengan cara berpikirnya yang unik dan melalui pendekatan sains. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: