Pasti Lulus CPNS, Wajib Lakukan Ini!

Pasti Lulus CPNS, Wajib Lakukan Ini!

Pasti Lulus CPNS, Wajib Lakukan Ini!--

JAKARTA,PAGARALAMPOS.COM - CPNS 2023 sebentar lagi dibuka. Bagaimana nih taktik kamu untuk bisa lolos CPNS di tahun ini? Untuk bisa lolos CPNS, kamu juga harus punya taktik sendiri mengingat kamu akan bersaing dengan jutaan orang dari seluruh Indonesia.

Jika kamu butuh tips lolos CPNS 2023, coba baca di bawah ini!

Tips Lolos CPNS 2023

Sudah bukan rahasia lagi, setiap tahun pasti pendaftaran CPNS selalu dibanjiri oleh peserta. Nah, kalau sudah begitu, tentu kamu harus punya cara ampuh yang membuat kamu bisa lolos CPNS. Berikut ini tips lolos CPNS yang bisa kamu terapkan.

BACA JUGA:Catat! CPNS Bisa Gagal Menjadi PNS Karena 7 Hal ini!

1. Rencanakan jadwal belajarmu

Tips lolos CPNS yang pertama adalah merencanakan jadwal belajar untuk bisa mengasah soal-soal ujian SKD. Luangkanlah waktu belajar secara intensif untuk berlatih soal, mempelajari kisi-kisi, dan membaca berbagai materi. 

2. Rajin latihan soal-soal tes

Seperti kata pepatah “practice makes perfect”. Nah begitu juga saat kamu ingin lolos seleksi CPNS di tahun ini.

Rajinlah melatih diri dengan mengerjakan soal-soal tes untuk mempersiapkan diri dari jauh-jauh hari. 

Seperti yang kita tahu, di CPNS kamu akan dua kali melalui tes, pertama tes SKD (Seleksi Kemampuan Dasar) dan SKB (Seleksi Kemampuan Bidang).


Sekarang, tidak sulit buat menemukan contoh soal CPNS.

Kamu bisa berlatih soal-soal CPNS, bisa melalui soal yang kamu temukan di internet, melalui buku soal, atau juga aplikasi yang menyediakan soal CPNS.

BACA JUGA: 8 Instansi Yang Membuka Lowongan CPNS Untuk Lulusan SMA 2023, Cek Selengkapnya Disini!

3. Mengenali dan mempelajari kisi-kisi dan materi CPNS

Jangan sampai kamu mengabaikan hal yang satu ini dari tips lolos CPNS! Cobalah untuk mencari tahu seperti apa kisis-kisi dan materi CPNS di tahun lalu. 


Kamu bisa menemukan kisi-kisi tersebut dalam buku atau juga aplikasi yang dapat menjadi pedoman untuk belajar tes CPNS.

4. Ikut kelompok belajar atau bimbel

Belajar sendiri buat beberapa orang kadang terasa berat dan cepat membuat ngantuk. Apa kamu termasuk tipe seperti itu? 
Nah, kamu bisa mengatasi masalah belajar kamu dengan membentuk kelompok belajar bersama teman-teman, atau juga ikut bimbel CPNS baik tatap muka atau juga kelas online.

BACA JUGA:Pendaftaran CPNS 2023 untuk Lulusan SMA Telah Dibuka, Cek Jurusanmu Disini!

5. Selalu update informasi mengenai CPNS

Hal penting berikutnya adalah pastikan kamu selalu mengikuti informasi terbaru mengenai CPNS. Kamu bisa mengikuti info di media sosial.

Sebab, bukan tidak mungkin ada perubahan ketentuan maupun tanggal. Atau juga bisa jadi BKN memberikan kisi-kisi mengenai tes seleksi. 

6. Persiapkan dokumen yang diperlukan

Mengingat kelengkapan dokumen merupakan syarat mutlak, tips lolos CPNS 2023 ini tak boleh kamu lewatkan.

BACA JUGA:5 Daftar Sekolah Ikatan Dinas dan Jurusannya, Lulus Bisa Jadi CPNS!
 
Pastikan kamu sudah menyiapkan seluruh kebutuhan dokumen untuk pendaftaran dengan lengkap.

Jangan lupa, pastikan lagi apakah semua dokumen tersebut valid dan tepat sesuai persyaratan yang ditetapkan oleh instansi dan formasi yang dibuka.

7. Memperhatikan passing grade

Tidak ada salahnya juga kamu memperhatikan passing grade, agar tidak gagal. 
Memang, seperti apa sih passing grade dalam tes CPNS? Mari kita pelajari sistem passing grade dari pelaksanaan seleksi CPNS 2019. 

BACA JUGA:Pemkot Palembang tak Rekrut CPNS Tahun ini


Di CPNS 2019, passing grade tercantum dalam Permenpan RB No. 24 Tahun 2019. 
Berdasarkan Peraturan Menteri PANRB No. 24/2019 tentang Nilai Ambang Batas SKD Pengadaan CPNS 2019, para pelamar dengan jalur formasi umum dan formasi khusus tenaga pengamanan siber (cyber security) harus melampaui passing grade sebesar 126 untuk Tes Karakteristik Pribadi (TKP), 80 untuk Tes Intelegensia Umum (TIU), dan 65 untuk Tes Wawasan Kebangsaan (TWK).

BACA JUGA:Catat! CPNS Bisa Gagal Menjadi PNS Karena 7 Hal ini!

Dan kamu akan dinyatakan lulus bila passing grade perbagian (TKP, TIU, TWK) memperoleh nilai SKD minimal 271 poin dari jumlah 100 soal.

8. Istirahatkan pikiran sebelum ujian dimulai

Saat kamu sudah mendekati hari ujian, usahakan untuk mengistirahatkan pikiran. Untuk sementara, jauhkan dulu latihan soal, materi, dan lainnya. Ini cara terbaik menghindari cemas yang bisa kamu alami. 


Pikiran yang tenang akan memudahkan kamu saat mengerjakan soal ujian.

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Etal Pargas, Pengacara Profesional Asli Pagar Alam

Apalagi nantinya kamu akan mengerjakan soal tes berbasis CAT yang membutuhkan konsentrasi tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: