Peringati Hari Gizi, PMN Sumsel Pendukung Ganjar Gelar Senam Sehat dan Berbagi Sembako

Peringati Hari Gizi, PMN Sumsel Pendukung Ganjar Gelar Senam Sehat dan Berbagi Sembako

Tampak warga dengan antusias mengikuti senam sehat yang digelar oleh PMN Sumsel di Kelurahan Talang Aman, Kecamatan Kemuning, Kota Palembang-Maulana-Pagaralampos.com

PALEMBANG, PAGARALAMPOS.COM - Pemuda Mahasiswa Nusantara (PMN) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) mengadakan "Senam Sehat dan Berbagi Sembako" di Kelurahan Talang Aman, Kecamatan Kemuning, Kota Palembang.

Kegiatan itu sengaja digelar dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional (HGN) ke-63 yang jatuh setiap 25 Januari.

Para peserta dari berbagai kalangan usia merespons positif kegiatan senam yang dimeriahkan instruktur profesional itu. Baik anak-anak muda usia 18 hingga lansia 60 tahun, semuanya sangat bersemangat.

Koordinator Wilayah PMN Sumsel, Khoiril Sabili mengatakan melalui senam pihaknya mengajak masyarakat Kota Palembang untuk aktif bergerak dan menjaga pola hidup sehat. Dan berharap kegiatan ini bisa mengurangi risiko terserang penyakit akibat kurangnya aktivitas olahraga, salah satunya obesitas.

BACA JUGA:Pengaruhi Ekonomi, Ini Harapan Kak Pian kepada Keluarga Minang di Pagar Alam

"Di Hari Gizi Nasional ini, kita mengadakan senam sehat untuk mencegah dan mengurangi resiko penyakit seperti obesitas. Agar masyarakat lebih berkeringat, lebih sehat, dan lebih baik," katanya, Kamis 26 Januari 2023.

Lanjutnya, obesitas merupakan kondisi penumpukan lemak yang berlebihan akibat ketidakseimbangan asupan energi dengan energi yang digunakan dalam waktu lama. Banyak risiko penyakit yang dapat diidap seseorang mengalami masalah obesitas seperti penyakit jantung, diabetes melitus, hingga tekanan darah tinggi.

Menurut Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018, prevalensi obesitas di kalangan orang dewasa Indonesia mencapai 35,4 persen. Angka ini tentunya mengalami peningkatan hampir dua kali lipat bila dibandingkan pada 2007 sebesar 19,1 persen saja.

Untuk itu, dirinya meminta agar masyarakat meningkatkan kesadaran berolahraga dengan baik dan teratur guna untuk menjaga kebugaran jasmani serta kesehatan.

BACA JUGA:Polres Pagar Alam Koordinasi Lintas Sektoral Tangani Stunting Anak

Di sisi lain, sukarelawan pendukung Ganjar tersebut turut menyalurkan sembako sebanyak 200 paket untuk masyarakat yang kurang mampu dan janda di lingkungan setempat.

Hal itu merupakan upaya memenuhi kebutuhan nutrisi masyarakat dalam mencetak sumber daya manusia (sdm) yang sehat, unggul, dan berdaya saing.

"Kemudian, kami pikirkan tidak cuma sehat badannya tapi tentu kebutuhan konsumsi makanannya. Maka, PMN Sumsel juga berbagi sembako untuk menyuplai nutrisi agar gizi pada masyarakat Kota Palembang juga lebih baik seperti itu," jelas Sabili.

Mila (52) Pengurus Lingkungan setempat menyambut baik acara yang melibatkan masyarakat setempat agar lebih sehat dan bugar meski di tengah kepadatan aktivitas harian. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: