Gangguan Kepribadian Antisosial
Orang dengan gangguan ini sering mengabaikan hak-hak orang lain, cenderung melakukan tindakan manipulatif atau agresif, dan sering terlibat dalam tindakan melanggar hukum.
Mereka tidak menunjukkan penyesalan setelah menyakiti orang lain.
BACA JUGA:Manfaat Ketan Bagi Kesehatan Tubuh : Bisa Memelihara Daya Tahan Tubuh!
Gangguan Kepribadian Ambang (Borderline Personality Disorder - BPD)
Mereka yang mengalami BPD memiliki ketidakstabilan emosi, ketidakpastian tentang diri sendiri, dan takut ditinggalkan.
Mereka cenderung memiliki hubungan yang intens namun tidak stabil, dan sering melakukan tindakan impulsif yang merugikan diri sendiri.
Gangguan Kepribadian Narsistik
Orang dengan gangguan ini cenderung merasa dirinya lebih unggul daripada orang lain, membutuhkan pujian berlebihan, dan merasa bahwa mereka berhak mendapat perlakuan istimewa.
Mereka sering kali kurang memiliki empati terhadap orang lain.
BACA JUGA:Manfaat Buah Pepaya Bagi Kesehatan Tubuh : Karena Buah Pepaya Mengandung Banyak Nutrisi!
Gangguan Kepribadian Dependen
Orang yang menderita gangguan ini sangat membutuhkan orang lain untuk memenuhi kebutuhan emosional mereka.
Mereka kesulitan membuat keputusan sendiri dan takut ditinggalkan.
Penyembuhan Gangguan Kepribadian
Penyembuhan gangguan kepribadian memerlukan pendekatan yang komprehensif dan berkelanjutan.