Honda Stylo 160 hadir sebagai skutik berkarakter fashionable. Menggabungkan keindahan desain modern dengan sentuhan klasik. Meski punya tampang retro, dapur pacunya cukup besar. Ia dijejali mesin yang serupa dengan Vario 160.
Hadir dalam dua tipe, yakni CBS dan ABS. Opsi CBS dijual dengan harga Rp28,045 juta. Tersedia dalam 3 pilihan warna, Glam Red, Glam Black, dan Glam Beige.
Buat varian tertinggi atau ABS dibanderol Rp31,035 juta. Varian teratas juga hadir dalam 3 kelir, yakni Royal Green, Royal Matte Black, dan Royal Matte White. Besaran harga yang disajikan sudah berstatus OTR DKI Jakarta.
Di segmen skutik modern retro, boleh dibilang terbesar di kelasnya. Honda Stylo dijejali mesin berkapasitas 160 cc eSP+, pendingin cairan, 4-katup, 1-silinder, dan pengabut injeksi.
Mampu menghasilkan tenaga 15,3 Hp pada 8.500 rpm dan torsi puncak 13,8 Nm pada 7.000 rpm.
Honda PCX 160
Foto : Skutik Honda Vario160-Pengen Skutik 150-160 cc, Ayo Pantau0 Harga dan Spesifikasinya Disini-Oto.com
Honda PCX dipasarkan dengan dua tipe yaitu CBS dan ABS. Masing-masing dijual Rp33,4 juta dan Rp36,905 juta OTR DKI Jakarta. Untuk varian tertinggi memiliki jok two-tone serta emblem PCX gold dan pelek dengan warna Burnt Titanium.
Varian terbawah terdapat warna Marvelous Matte Silver, Magnificent Red, Royal Matte Blue, Wonderful White dan Brilliant Black.
Sedang ABS tersedia kelir Ultimate Matte Brown, Imperial Matte Blue, Wonderful White, Majestic Matte Red dan Glorious Matte Black.
Dirinya menggendong jantung mekanis berkapasitas 157 cc dengan empat klep dan dikawal sistem SOHC serta Smart Power plus (eSP+).
BACA JUGA:Banyak Motornya yang Dilelang Bea Cukai, Begini Tanggapan Royal Enfield!
PCX 160 mampu melontarkan torsi puncak hingga 14,7 Nm pada 6.500 rpm dan tenaga maksimal 16 PS pada 8.500 rpm.
Fitur-fitur modern terdiri dari pencahayaan berteknologi LED, smart key system yang mengemas 3 fitur sekaligus yakni Immobilizer, Answer Back dan Alarm anti-theft (anti maling).
Lalu tersedia bagasi berkapasitas 30 liter, volume tangki bahan bakar 8,1 liter, kompartemen di dek kiri sebesar 1,7 liter dan disediakan power charger type A.