Ini merupakan nutrisi penting dari pola makan sehari-hari, karena bisa memberikan kita dorongan energi protein dalam makanan diperlukan untuk pertumbuhan dan perbaikan sel-sel tubuh.
BACA JUGA:Jaga Kedaulatan NKRI, Satgas Yonif 122/TS Gelar Patroli Patok MM 3 A Perbatasan RI-PNG
Nah, setiap kandungan yang tidak terpakai, akan disimpan untuk digunakan sebagai energi. Itulah mengapa manfaat lobster yang kaya protein bisa memberimu energi agar bisa produktif sepanjang hari.
6. Meningkatkan kognitif
Ada sejumlah mineral dan vitamin dalam jumlah besar yang terkandung dalam lobster, termasuk vitamin B penting, yaitu B12.
Vitamin ini secara langsung terkait dengan menjaga integritas saraf dan menjaga sistem saraf berfungsi dengan baik.
Selain itu, lobster juga merupakan sumber kolin yang sangat baik, nutrisi lain yang larut dalam air yang bisa meningkatkan produksi neurotransmiter.
Berkat kandungan tersebut, manfaat lobster bisa meningkatkan fungsi dan efisiensi otak, bahkan melindungi kamu dari efek penyakit neurodegeneratif.
Itulah 6 manfaat lobster bagi kesehatan yang harus kalian tahu*