Sadar bahwa kuliner kuliner besemah sudah ‘lenyap’ Satar bertekad untuk berbuat sesuatu.
Bersama Lembaga Adat Besemah, Satar berencana untuk mendorong berbagai pihak untuk menggalakkan kuliner besemah lagi.
“Kami masih mencari orang yang mau untuk berbuat. Katakanlah mau membuat warung yang isinya berupa kuliner besemah,”katanya.
BACA JUGA:Gulai Ikan Patin Masuk ke Suku Besemah, Jejak Sejarah dan Perkembangannya
Jika ada Satar akan mendorong dan memberikan semangat kepada orang tersebut, selain itu Satar akan berupaya agar Pemkot Pagar Alam juga bisa membantu.
Pemkot diharapkan bisa membuat regulasi maupun iven yang berhubungan dengan kuliner.
“Mungkin bisa dibuat semacam Perda. Atau juga diadakan kontes masakan, seperti beberapa tahun yang lalu,”ucapnya.
Dirinya yakin, jika itu semua berjalan, kuliner besemah bisa kembali hidup. Dengan demikian, salahsatu warisan budaya tersebut dapat lestari, tidak punah.
“Kita harus berbuat sekarang juga. Ini sangat penting,” pungkasnya.
KULINER KHAS SUMSEL
Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia, dengan lebih dari 17.000 pulau yang tersebar di antara dua samudra dan dua benua.
Indonesia memiliki keanekaragaman alam dan fenomena alam yang langka, seperti danau Toba yang merupakan danau vulkanik terbesar di dunia dan Telaga Kelimutu yang memiliki tiga warna berbeda.
Indonesia adalah rumah dari ratusan spesies endemik flora dan fauna, seperti komodo, orangutan, cendrawasih, dan rafflesia.
BACA JUGA:Surga Kuliner Korea, 7 Restoran Terbaik di Palembang untuk Pecinta BBQ
Indonesia memiliki potensi kekayaan alam yang melimpah, seperti tambang emas, minyak, gas, batu bara, dan berbagai hasil bumi dan hutan.