Rakor Bersama Poktan dan Penyuluh, Polres Pagar Alam Evaluasi Tanam Jagung Serentak

Foto : Rakor evaluasi tanam jagung serentak di Mapolres Pagar Alam--pagaralampos.com
PAGARALAMPOS.COM - Dalam rangka evaluasi pelaksanaan program Tanam Jagung Serentak Polres Pagar Alam menggelar rapat koordinasi dengan Dinas Pertanian Kota Pagar Alam bersama penyuluh dan kelompok tani.
Rakor tersebut digelar Jumat (7/2) bertempat di Aula Wirasatya 96 Polres Pagara Aam dan dipimpin oleh Waka Polres Kompol M Ali Asri SH.
Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Kabag SDM Kompol Kasmini Darda, SH, dan Kasat Binmas Iptu Eka Harly, SH. Juga bersama para jajaran Polres Pagar Alam.
Dalam arahan Kapolres Pagar Alam AKBO Erwin Aras Genda SH SIK MT melalui Waka Polres Kompol M Ali Asrli, adapaun tujuan dari rapat ini adalah untuk mendukung program pemerintah terkait pelaksanaan tanam Jagung serentak di wilayah Pagar Alam.
BACA JUGA:Polsek Dempo Tengah Tanam Jagung 8 Hektar, Dukung Ketahanan dan Swasembada Pangan
BACA JUGA:Tinjau Lahan Tanam Jagung, Hasil Panen Maksimal Dukung Ketahanan Pangan
BACA JUGA:Polres Pagar Alam Tanam Jagung Serentak 1 Juta Hektar, Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional
"Kegiatan ini dalam rangka memwujudkan swasembada dan ketahanan pangan, khususnya dalam pelaksanaan panen jagung di Kota Pagar Alam," katanya.
Foto : Rakor evaluasi tanam jagung serentak di Mapolres Pagar Alam--pagaralampos.com
Diharapkan jagung yang ditanam bisa dirawat dengan baik dan dipupuk agar hasilnya maksimal.
Dengan harapan tersebut, jagung yang dihasilkan nantinya dapat menjadi pakan ternak yang berkualitas dan mendukung ketahanan pangan lokal.
"Sinergi antara Polres Pagar Alam dan kelompok tani diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: