Mengungkap Sejarah dan Budaya Suku Rejang di Pulau Sumatera, Punya Tradisi yang Unik!

Mengungkap Sejarah dan Budaya Suku Rejang di Pulau Sumatera, Punya Tradisi yang Unik!

Suku Rejang di Pulau Sumatera-Kolase by Pagaralampos.com-net

Pakaian adat Suku Rejang, khususnya dari Kabupaten Rejang Lebong, mencerminkan kekayaan budaya mereka. 

BACA JUGA:10 Tradisi Khas yang Membuat Dunia Tersenyum, Inilah Kisah Unik dari Berbagai Suku dan Negara!

Pada acara pernikahan, mempelai wanita mengenakan baju bertabur kain sulam benang emas serta sandal berwarna hitam. 

Hiasan seperti tapak sangko burung merak di dahi dan hiasan berbentuk teratai di bahu menambah keindahan penampilannya. 

Mempelai pria mengenakan kemeja putih dengan jas bersaku rantai emas, selendang bersulam emas, serta keris yang berkain songket benang emas. 

Sepatu atau sandal melengkapi penampilannya, menandakan keanggunan dan tradisi yang diwariskan.

BACA JUGA:Mengenal Kehidupan Suku Laut, Berbulan-bulan Hidup di Perahu!

Tradisi Suku Rejang

Suku Rejang memiliki beberapa tradisi khas yang telah dijaga dan dilestarikan turun-temurun. Beberapa tradisi tersebut antara lain:

1. Tradisi Bekejai

Bekejai adalah upacara perkawinan yang melibatkan prosesi setepung setawar atau penolak bala.

BACA JUGA:Misteri Sacsayhuamán, Jejak Astronomi Kuno Suku Inca yang Mengejutkan di Pegunungan Andes

Tradisi ini bertujuan untuk memastikan kebahagiaan dan kesuksesan bagi pasangan yang menikah serta menghindarkan mereka dari bencana. 

Bekejai adalah manifestasi dari harapan masyarakat Suku Rejang untuk kehidupan yang bahagia dan harmonis bagi mempelai.

2. Tradisi Kedurai Apem

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: