Catatan Sejarah, Begini Silsilah Raja Pajajaran, Kerajaan Tangguh Tak Mampu Dihancurkan Majapahit

Catatan Sejarah, Begini Silsilah Raja Pajajaran, Kerajaan Tangguh Tak Mampu Dihancurkan Majapahit

Foto : Jejak kerajaan Pajajaran.-Catatan Sejarah, Begini Silsilah Raja Pajajaran, Kerajaan Tangguh Tak Mampu Dihancurkan Majapahit-Google.com

PAGARALAMPOS.COM - Menyebut nama Pajajaran, dahulu asal usul rajanya masih sedarah dengan kerajaan Majapahit. Benarkah?

Kerajaan Pajajaran adalah salahsatu kerajaan yang bercorak Hindu yang ada di daerah Jawa Barat, Indonesia. 

Kerajaan Pajajaran dulunya berpusat di Pakuan (sekarang Bogor) yang juga kerap disebut sebagai Negeri Sunda, Pasundan, atau Pakuan Pajajaran. 

Kerajaan Pajajaran didirikan pada 923 M dan runtuh pada 1579 M. Kerajaan Pajajaran berhasil mencapai masa emasnya di bawah pemerintahan Sri Baduga Maharaja atau Prabu Siliwangi yang berkuasa sejak 1482 hingga 1521.

BACA JUGA:Begini Kisah Mistis Prabu Siliwangi Menunggangi Kereta Kencana di Gunung Sunda, Mitos Kah

Kerajaan ini didirikan pada 923 M oleh Sri Jayabhupati yang terbentang dengan luas sepertiga atau seperdelapan pulau Jawa.


Foto : Jejak kerajaan Pajajaran.-Catatan Sejarah, Begini Silsilah Raja Pajajaran, Kerajaan Tangguh Tak Mampu Dihancurkan Majapahit-Google.com

Kerajaan Pajajaran mendapat puncak keemasannya saat pemerintahan Sri Baduga Maharaja atau Prabu Siliwangi pada 1482-1521 M.

Sistem politik yang dijalankan pada masa itu adalah feudal. Dengan begitu, posisi tertinggi dikuasai oleh seseorang yang bergelar Prabu atau raja.

Agama yang dipegang adalah Hindu Saiwa. Hal ini terbukti dalam jejak peninggalannya di prasasti Kawali dan Sahyang Tapak.

BACA JUGA:Mengulas Kejayaan Samudra Pasai, Kerajaan Islam Menaklukkan Majapahit, Kini Tinggalkan Jejak Nisan Kuno

Selain itu, ada pula agama Hindu Waismawa dan Budha. Ketiga agama tersebut saling beriringan dengan toleransi antar sesama.

Kehidupan ekonomi pada zaman Kerajaan Pajajaran bergantung kepada kegiatan agraris (bercocok tanam) dan perdagangan.

Pada 1597 M, Kerajaan Pajajaran runtuh karena diserang oleh Kesultanan Banten. Selain itu, terjadi pula perebutan batu penobatan oleh panglima perang kesultanan Banten, Maulana Yusuf.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: