Google Pixel Fold 2, Smartphone Layar Lipat Terbaru dari Raksasa Teknologi AS

Google Pixel Fold 2, Smartphone Layar Lipat Terbaru dari Raksasa Teknologi AS

Google Pixel Fold 2, Smartphone Layar Lipat Terbaru dari Raksasa Teknologi AS--

PAGARALAMPOS.COM - Raksasa teknologi asal Amerika Serikat, Google, sedang bersiap untuk menggebrak pasar smartphone dengan hadirnya perangkat terbarunya, Google Pixel Fold 2. 

Kabar mengenai smartphone layar lipat ini telah menjadi buah bibir di internet, dengan banyak bocoran terkait spesifikasi dan desainnya.

Menurut informasi yang beredar, Google Pixel Fold 2 akan mengusung desain yang segar dan menarik, membedakannya dari pendahulunya. 

BACA JUGA:Smartphone Masa Depan, Nokia Alpha Ultra 2024, Ternyata Spesifikasi Fiturnya Luar Biasa

BACA JUGA:Infinix Hot 40i, Smartphone Murah dengan RAM 16GB dan Layar 90Hz

Perangkat ini diprediksi akan memiliki dimensi yang sedikit lebih sempit dari generasi sebelumnya. 

Dengan dimensi yang mungkin sebanding dengan OnePlus Open, yakni sekitar 153,4 x 143,1 x 5,8 mm saat dibuka.

Salah satu sorotan utama dari bocoran ini adalah desain kamera Google Pixel Fold 2. 

BACA JUGA:Vivo X100 Pro, Smartphone Flagship dengan Kamera Zeiss, Ini Spesifikasi Unggulannya!

BACA JUGA:Samsung Galaxy A05s Smartphone Murah dengan Spesifikasi Mumpuni, Disini Ulasan Lengkapnya!

Gambar versi awal dari tahap Engineering Validation Test (EVT) menunjukkan bahwa perangkat ini akan dilengkapi dengan modul kamera di sudut kiri atas. 

Dengan empat kamera yang kemungkinan mencakup kamera utama, kamera ultra lebar, kamera telefoto periskop, dan sebuah lensa misterius yang belum teridentifikasi. 

Meskipun demikian, masih belum jelas apakah sensor keempat ini adalah kamera, sensor kedipan, atau bahkan sensor termometer FIR untuk mengukur suhu kulit atau benda.

BACA JUGA: Mengintip Perkembangan Terbaru, Ini 10 Smartphone Terbaik yang Wajib Diperhitungkan di Tahun 2024!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: