Inilah 5 Khasiat Mujarab Konsumsi Bengkoang yang Bagus untuk Kecantikan

Inilah 5 Khasiat Mujarab Konsumsi Bengkoang yang Bagus untuk Kecantikan

Inilah 5 Khasiat Mujarab Konsumsi Bengkoang yang Bagus untuk Kecantikan -Foto: net-

BACA JUGA:Melihat 11 Wisata di Papua Barat, Menyelusuri Keindahan Alam dan Budaya yang Memukau! Ada Apa Aja?

Manfaat bengkoang ini mulai dari melancarkan pencernaan, menurunkan risiko kanker, hingga menjaga kesehatan jantung dan otak.

Berikut 5 manfaat bengkoang yang sehat untuk pencernaan tubuh:

1. Melancarkan pencernaan

Salah satu manfaat bengkoang yang utama adalah melancarkan pencernaan.

Pasalnya, serat pada bengkoang bisa membuat tinja lebih lunak dan mudah bergerak melalui saluran pencernaan.

BACA JUGA:Inilah 3 Merk Ban Motor Terkenal Paling Awet dan Murah

Selain serat, nutrisi lain yang terkandung dalam bengkoang dan juga bermanfaat untuk melancarkan sistem pencernaan adalah air dan inulin.

Beberapa riset menyebutkan bahwa kandungan air, serat, dan inulin dapat membantu mencegah dan mengatasi sembelit.

Oleh karena itu, bengkoang bisa menjadi pilihan makanan untuk mengatasi sembelit yang rentan dialami oleh ibu hamil.

2. Menjaga kesehatan jantung

Kandungan serat di dalam bengkoang juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung.

BACA JUGA:Eksplorasi Wisata Alam di Tuban, Pesona Kolam Renang Alami Sumber Krawak Jadi Tempat Favorit di Musim Kemarau

Asupan serat yang tercukupi dapat menghambat penyerapan dan mengurangi jumlah kolesterol, sehingga baik untuk mengatasi kolesterol tinggi.

Manfaat bengkoang terhadap penurunan kolesterol ini dapat mencegah terjadinya pembentukan plak atau penyumbatan pada pembuluh darah jantung (aterosklerosis).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: