Gelorakan Semangat Gotong Royong, Karang Taruna Kampung Bangun Sari Gelar Malam Puncak Peringatan HUT RI ke-78

Gelorakan Semangat Gotong Royong, Karang Taruna Kampung Bangun Sari Gelar Malam Puncak Peringatan HUT RI ke-78

PAGAR ALAM, PAGARALAMPOS.COM - Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-78 Organisasi Kepemudaan Karang Taruna Kampung Bagun Sari (Jagalan), Kelurahan Bangun Jaya menggelar acara malam puncak. Minggu 20 Agustus 2023 malam.

Sebelumnya, Karang Taruna Kampung Bagun Sari telah sukses menggelar berbagai perlombaan peringatan 17 Agustus beberapa hari yang lalu.

Pada malam puncak ini disajikan penampilan-penampilan dari masyarakat Kampung Bagun Sari. Seperti Drama Kolosal dari Generasi Emas dan paduan suara. Berlangsung di Lapangan Bulutangkis Kampung Bangun Sari (Jagalan), Kelurahan Bagun Jaya Kecamatan Pagar Alam Utara.

 

Grup paduan suara Ibu-ibu Kampung Bagun Sari saat foto bersama.

 

Ketua Karang Taruna Kampung Bangun Sari Yoga Pramono Putra S Pd didampingi seluruh anggota Karang Taruna menuturkan, Antusiasme masyarakat Jagalan (Kampung Bagun Sari) sangat luar biasa, terbukti pada malam ini, lapangan dipadati warga yang ingin menyaksikan kemeriahan malam puncak ini.

BACA JUGA:Tumbuhkan Jiwa Nasionalisme Mahasiswa, ITBis Lembah Dempo Ikut Serta Lomba Baris-berbaris

"Ini adalah momentum yang sangat bagus untuk menampilkan kreasi anak muda, menambah pengalaman, serta mengenalkan kepada masyarakat sekitar juga masyarakat luar bakat-bakat yang dimiliki warga Kampung Bagun Sari." Jelasnya.

Sementara itu, Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni SH Msi dalam sambutannya menyampaikan, Apresiasi atas suksesnya seluruh rangkaian acara yang diselenggarakan oleh Karang Taruna Kampung Bangun Sari yang dilakukan secara Gotong Royong.

"Esensi dari kemerdekaan itu ialah Gotong Royong, Insya Allah jika semangat Gotong Royong itu terus kita jalin dan kita bina, kita akan jauh lebih cepat menuju Pagar Alam Maju,"tegasnya.

Turut hadir, Ketua TP PKK Kota Pagar Alam Rachma Hareni Noor Alpian, Ketua Karang Taruna Kota Pagar Alam Rano Fahlesi SE MSi, Kepala BKPSDM Ali Akbar Fitriansyah, Kepala BPBD Jon Hasman SIP, Kasat Pol PP Mastullah SPd MSi, Sekertaris Camat Pagar Alam Utara Dadang Kurniajaya, Lurah Bagun Jaya M Nasir, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ketua RT/RW setempat, Karang Taruna Alun Dua, Karang Taruna Jeramba Beringin, dan undangan lainnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: