Ada Polwan Baru, Kapolres Pagar Alam Berikan Tradisi Penyambutan

Ada Polwan Baru, Kapolres Pagar Alam Berikan Tradisi Penyambutan

PAGARALAM, PAGARALAMPOOS,COM - Bertambah lagi personel polisi wanita (Polwan) di Mapolres Pagar Alam. Kamis (27/7/2023), bertempat di halaman Mapolrea digelar tradisi penyambutan bintra baru.

Tradisi tersebut digelar dengan apel yang diikuti PJU serta jajaran perwakilan satfung Polres Pagar Alam.

Pada kesempatan upacara penerimaan bintara remaja Polwan tersebut, dilakukan tradisi pemandian kembang yang dilakukan Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Irawan didampingi Ketua Bhayangkari Ny. Maharani Ayu Erwin.

Penerimaan bintra sudah menjadi tradisi di lingkup Polres Pagar Alam. "Ini sebagai bentuk tradisi penyambutan bari bintra baru di Polres Pagar Alam," katanya.

BACA JUGA:AKBP Erwin Irawan Cek Kesiapan Personel dan Randis, Persiapan Peluncuran Patroli Printis Presisi

BACA JUGA:Kapolres Pagar Alam Hadiri Baksos YBM PLN - PWI Tebar Berkah Daging 2023

Ditambahkan, Kabag SDM Kompol Berliaman Telaum Banua mengatakan, jika tahun ini Polres Pagar Alam menerima tambahan personel Polwan.

 


Foto : Tradisi penyambutan bintara.-Ada Polwan Baru, Kapolres Pagar Alam Berikan Tradisi Penyambutan-Humas Polres Pagar Alam

Hanya satu, dia bernama Bripda Nadya asli putri Pagar Alam," ucap Kabag SDM.

Dia juga menambahkan, untuk saat ini jumlah personel menjadi 15 Polwan.

BACA JUGA:Cegah Hotspot, Kapolres Pagar Alam Lakukan Sambang Karhutla

BACA JUGA:Gegara Naik Pangat 20 Bintara Disemprot Water Canon, Pesan Kapolres Pagar Alam, Tanggung Jawab Semakin Besar

Untuk Polwan baru, merupakan bintara rekruitmen Polri melalui jalur PTU, Polisi Tugas Umum. Yang sebelumnya mengikuti pendidikan di Sekolah Polwan (Sepolwan), yang bernarkas di Jl. Ciputat Raya No.41, Lebak Bulus, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: