Kapolri Tegaskan Proses Semua Sindikat Jual Beli Ginjal

Kapolri Tegaskan Proses Semua Sindikat Jual Beli Ginjal

Kabareskrim Komjen Wahyu Widada menyampaikan dalam kurun waktu satu bulan lebih sudah ada lebih dari 800 orang tersangka telah ditangkap polisi.

BACA JUGA:Waspada Penyalur TKI Ilegal, Jadi Korban TPPO Segera Lapor

Sejak dibentuk Satgas TPPO tersebut, sampai saat ini, tanggal 19 Juli 2023, sudah ada 699 laporan

"Kasusnya pun telah melakukan penangkapan terhadap 829 tersangka dan penyelamatan terhadap 2.149 korban," kata Komjen Wahyu dalam jumpa pers di Polda Metro Jaya, Kamis (20/7/2023).

Dia mengatakan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menaruh atensi yang tinggi terhadap upaya pemberantasan TPPO. Dia mengatakan Kapolri meminta para pelaku TPPO ditindak tegas.

Dia mengatakan pengusutan TPPO tak berhenti dan bakal terus dikembangkan. Polri, lanjutnya, fokus memberantas TPPO demi keselamatan warga negara.

BACA JUGA:Kereeennya Pake Banget, Inilah Wisata Malam di Mojokerto, Nomor 5 Wajib Dikunjungi

Berikut fakta-fakta terkait sindikat TPPO penjualan ginjal di Kamboja yang dirangkum detikcom, Jumat (21/7/2023).

Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto menyampaikan pihaknya menangkap total 12 orang tersangka dalam kasus ini. Tiga tersangka di antaranya ditangkap di Kamboja.

Sampai hari ini tim telah menahan sebanyak 12 tersangka, dengan rincian 9 tersangka sindikat dalam negeri.

"Mereka memiliki peran dalam merekrut, menampung, mengurus perjalan korban, dan lain sebagainya," ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto dalam jumpa pers di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (20/7/2023).

BACA JUGA:Sangat Unik Tradisi Suku di Indonesia, Ada Adat Perkawinan Si Mempelai Harus Seranjang dengan Teman Sejenis

Selain itu, Karyoto menjelaskan ada satu tersangka yang berperan sebagai penghubung korban dengan rumah sakit di Kamboja.

"Dua tersangka di luar sindikat, yaitu oknum instansi Polri ada," imbuhnya.

Sementara itu, Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi mengatakan dari 12 tersangka, berperan sebagai koordinator di Indonesia dan Kamboja. Ada juga yang berperan sebagai penghubung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: