Masih Tercanggih, Jet Tempur F/A-18F Super Hornet Australia Bagian Squadron Andalan Satu Dekade Mendatang

Masih Tercanggih, Jet Tempur F/A-18F Super Hornet Australia Bagian Squadron Andalan Satu Dekade Mendatang

Foto : Jet Tempur AU Australia.-Masih Tercanggih, Jet Tempur F/A-18F Super Hornet Australia Bagian Squadron-Google.com

PAGARALAMPOS.COM - Meski saat ini masih masuk kategori sebagai jet tempur ‘tercanggih’ di kawasan Asia Pasifik, rupanya Angkatan Udara Australia (Royal Australian Air Force/RAAF) sudah mulai mempersiapkan strategi untuk kelanjutan masa depan jet tempur multirole F/A-18F Super Hornet.

Seperti diketahui, No.1 Squadron RAAF kini mengoperasikan 24 unit Super Hornet dari basisnya di Lanud Amberley, Queensland.

Seiring dengan konsentrasi AU Australia yang dalam waktu dekat akan mengoperasikan tiga skadron (72 unit) jet tempur stealth F-35A Lightning II.

Maka menjadi tanggungan tersendiri untuk memikirkan nasib armada F/A-18F Super Hornet yang hanya terdiri dari satu skadron.

BACA JUGA:Pelibatan Jet Tempur F-16 Membawa Ancaman Nuklir”, Perseteruan Ukraina VS Rusia Memanaskah?

Dikutip dari aviationweek.com (13/7/2023), Angkatan Udara Australia kini membuka apa yang disebut sebagai program RAAF Eyes Super Hornet Extension.

Program tersebut adalah upaya untuk memperpanjang umur penggunaan F/A-18F Super Hornet setidaknya sampai satu dekade mendatang.

Setelah itu akan dibuka kompetisi baru untuk pengadaan jet tempur generasi terbaru. Hal tersebut diuatarakan oleh KSAU Australia Marsekal Udara Robert Chipman.


Foto : Jet tempur AU Australia.-Masih Tercanggih, Jet Tempur F/A-18F Super Hornet Australia Bagian Squadron Andalan Satu Dekade-Indomiliter.com

Rencana tersebut artinya tidak menjamin bahwa Lockheed Martin bakal memasok untuk pesanan lanjutan 28 unit F-35A lagi untuk AU Australia.

BACA JUGA:Indonesia Hibahkan Spare Part Jet Tempur F-5E Tiger II Ke Tunisia

Pasalnya, ada wacana untuk kelak menggantikan armada Super Hornet dengan F-35A Lightning II.

Nantinya RAAF mengoperasikan empat skadron tempur yang berisi satu jenis pesawat saja.

RAAF awalnya memutuskan untuk membeli 24 unit F/A-18F pada tahun 2007 sebagai pengganti sementara untuk pembom tempur General Dynamics F-111 yang pensiun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: