Ingin Panen Kopi Robusta Melimpah Begini Cara Budidayanya

Ingin Panen Kopi Robusta Melimpah Begini Cara Budidayanya

Setelah didapat indukan yang sesuai, ambil buah kopi yang matang dan juga sehat.

2. Buang bagian kulit dan daging buah kopi. Rendam biji kopi yang telah dikupas kedalam air dan biarkan selama 24 jam.

3. Keringkan biji yang sudah direndam selama 1-2 hari di tempat yang teduh. Sortir biji dan pisahkan dari biji berkualitas buruk. Setelah biji kering berkualitas sudah didapatkan, Anda sudah bisa langsung melakukan penyemaian.

Sebagai catatan, proses penyemaian jangan melebihi batas 3 bulan dari proses pemilihan bibit yang telah dilakukan, karena akan mempengaruhi produktivitas tanaman kedepannya.

BACA JUGA:Kopi Pagaralam Tembus ke Pasar Internasional, Ini Alasanya!

Kedua, Penyemaian dan Pembibitan Kopi.

Sebelum melakukan penyemaian, buatlah bedengan pada lahan dengan ukuran 120 cm x 25 cm. Sedangkan jarak pada bedengan dibuat dengan kisaran 50 cm. Untuk panjang bedengan, Anda bisa menyesuaikan dengan luas lahan.

Agar bisa mendapatkan sinar matahari yang cukup, buatlah bedengan yang menghadap ke timur. Setelah bedengan selesai dibuat, campurkan tanah bedengan dengan pupuk kandang dengan jumlah 20 kg pupuk per m2.

Setelah bedengan selesai dibuat, maka penyemaian dan pembibitan bibit kopi sudah bisa dilakukan. Langkah-langkah penyemaian dan pembibitan yang harus dilakukan antara lain:

1. Siapkan bibit unggul yang sudah dipiih lalu semai pada lahan dengan kedalam sekitar 0,5 cm dan jarak penanaman sekitar 2,5 cm. Semai bibit dengan posisi telungkup.

2. Siram bibit yang sudah disemai secara rutin. Jika sudah berusia 10-12 minggu, maka bibit semai sudah bisa dipindahkan ke polybag.

3. Lakukan penyiraman dan penyiangan gulma secara rutin.

4. Proses pemupukan bisa dilakukan dengan menggunakan penyemprotan. Cara membuat larutan pupuk yaitu siapkan 1 kg pupuk SS dan rendam dalam 5 liter air. Larutan pupuk tadi kemudian diencerkan lagi dengan 15-20 liter air. Setelah siap, pemupukan bibit kopi bisa dilakukan selama 15-20 hari sekali.

Ketiga, Penanaman dan Pemeliharaan Kopi

Bibit kopi yang sudah berumur 7-9 bulan sudah bisa ditanam langsung di area perkebunan. Untuk kopi arabika jenis Castor misalnya, Anda bisa melakukan penanaman dengan jarak tanam 2m x 2m.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: