Persimuba Dekati Fase Final

Persimuba Dekati Fase Final

liga 3 sumsel -internet-pagaralampos.com

SEKAYU, PAGARALAMPOS –  Liga 3 Zona Sumsel sudah dimulai dan sudah memasuki Pertandingan ketiga babak 6 besar.
Persimuba (Persatuan Sepak Bola Musi Banyuasin) klub kebanggan Bumi Serasan Sekate akhirnya berhasil meraih kemenangan.
Tim berjuluk Laskar Mati Dem Asal Top itu sukses mengalahkan tim kuat David FC dengan skor 2-1 pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Serasan Sekate, 
BACA JUGA:Walikota Pagar Alam Beri Penghargaan Kepada 5 Pahlawan Tanpa Tanda Jasa
Pertandingan sendiri berlangsung ketat sejak menit awal, Persimuba langsung tancap gas sejak awal dan akhirnya berhasil mencetak gol di menit ke-15 yang di cetak Albariski.
Menit ke 20 Hasbi kembali mendapat peluang, tetapi kembali kiper David FC mampu menepis tendangan Hasbi.
Keasyikan menyerang, Persimuba malah harus kecolongan di penghujung babak pertama, setelah David FC berhasil menyamakan kedudukan lewat tandukan kepala Riski Armando.
Persimuba akhirnya menang setelah Brian Alisandro mencetak gol di babak kedua dan bertahan hingga peluit pertandingan berakhir.
Pelatih David FC Abdurahim Hema mengatakan bahwa pertandingan yang ia lakoni kali ini saat emosional.
“Kita akui pemain belakang kita kurang siap sehingga beberapa kali kecolongan hingga terciptanya gol.” katanya.
Abdurahkm Hema menambahkan bahwa dirinya cukup kecewa dengan kepemimpinan wasit, karena keral merugikan timnya.
BACA JUGA:Sukses Panen Perdana Jamur Tiram, ini Ungkapan Masyarakat Desa Sirah Pulau
“Disini saya mengkritik wasit karena dinilai kurang tegas dalam mengambil keputusan sehingga merugikan tim kami.” ucapnya.
Terpisah pelatih Persimuba Rofi menjelaskan bahwa dirinya sangat bersyukur atas raihan tiga poin ini, dan anak asuhnya bisa tampil maksimal dan menjalankan instruksi dengan baik.
“Alhamdulillah akhirnya kita bisa meraih tiga poin pertama, dan ini menjadi modal penting bagi kita melakoni dua pertandingan berikutnya.” katanya.
BACA JUGA: Tertangkap Tangan Hendak Mencuri Motor, Pelaku Begal di Ogan Ilir ini Tewas Dihajar Massa
Dirinya mengakui bahwa timnya mesti banyak berbenah, terutama di lini belakang yang masih sering kecolongan.
“Kita akan terus berusaha menampilkan permainan terbaik dan menutaskan laga berikutnya dengan kemenangan.” tutup Rofi. ()
Berita ini sudah terbi di Harian Sumeks dengan judul Kalahkan David FC, Persimuba Dekati Fase Final

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: