Partai Ummat Kota Pagaralam, Siap Lahir Batin Hadapi Verifikasi Faktual
Foto: Dok/Pagaralampos.co Yudi Pebriansyah, S.Ag Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Ummat Kota Pagaralam--
PAGARALAM, PAGARALAMPOS.CO – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Ummat Kota Pagaralam Yudi Pebriansyah S.Ag menegaskan, kesiapan partainya dalam menghadapi proses Verifikasi Faktual (Verfak), usai Partai Ummat dinyatakan lolos kelengkapan dokumen oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.
Untuk diketahui, KPU RI melakukan Verfak pada tanggal 16 Oktober hingga 4 November 2022 mendatang. “Kami pengurus Partai Ummat Pagaralam sudah siap lahir dan batin untuk ikut Verfak dan insya allah lolos,” ujar Yudi didampingi para pengurus Partai, saat di bincangi Pagaralampos.co di Sekertariat DPD Partai Ummat, belum lama ini.
BACA JUGA:Verifikasi Faktual Parpol Dilakukan Bulan Oktober Sampai November
Jika nanti tahapan verifikasi telah selesai dan dinyatakan lolos untuk ikut bersiang pada Pemilu 2024 di Pagaralam, Partai Ummat Kota Pagaralam siap melangkah ke tahap selanjutnya,
yakni menjaring Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) yang memiliki potensi, untuk mengembangkan kemajuan Partai. “Partai Ummat Kota Pagaralam tidak menutup diri, bagi siapapun yang ingin mendaftarkan diri menjadi anggota legislatif,” terangnya.
Dijelaskan Yudi, formasi keanggotaan Partai Ummat Kota Pagaralam sudah lengkap dan memenuhi syarat. “Pengurus di lima Kecamatan sudah lama disiapkan dan sekarang sudah lengkap, tidak ada kekurangan,” tegasnya. (FA15/min3)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: