Usaha Kesultanan Demak dalam penyebaran agama Islam di Jawa tak terlepas dari kontribusi Wali Songo. Penyebaran Islam di wilayah kekuasaan Demak dilakukan dengan berbagai cara, termasuk melalui kesenian dan kebudayaan.
Strategi tersebut terbukti efektif dalam menarik minat masyarakat dan mengajak mereka untuk memeluk Islam tanpa kekerasan. Di Jawa, proses islamisasi yang sangat intensif tercatat terjadi setelah berdirinya Kerajaan Demak.