PAGARALAMPOS.COM - Penting untuk dipahami bahwa omega-3 adalah jenis asam lemak tak jenuh yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh.
Dengan kata lain manfaat omega-3 hanya bisa diperoleh tubuh melalui asupan makanan.
Omega-3 merupakan asam lemak esensial yang sangat dibutuhkan tubuh Anda, namun tidak semua makanan mengandungnya.
Ada tiga jenis asam lemak omega-3 yaitu :
BACA JUGA:Kapan Waktu yang Tepat untuk Konsumsi Suplemen Vitamin D?
1. ALA
Asam Alfa Linolenat (ALA). Asam lemak omega-3 paling banyak ditemukan pada makanan, terutama biji rami, biji chia, kenari, kedelai, dan minyak canola.
Tubuh menggunakannya sebagai energi atau mengubahnya menjadi EPA dan DHA.
2. DHA
Asam docosahexaenoic (DHA) mempunyai manfaat paling penting.
BACA JUGA:Manfaat Buncis untuk Jantung, Sayuran Super Kaya Serat dan Vitamin
Asam lemak ini membentuk otak, retina mata, dan beberapa organ tubuh lainnya. Sumber makanan
DHA antara lain ikan berlemak, minyak ikan, daging, telur, dan susu.
3. EPA
Seperti halnya DHA, asam eicosapentaenoic (EPA) umumnya ditemukan pada makanan hewani seperti ikan berlemak dan minyak ikan.