Terjunkan Petugas PKD Awasi Coklit, untuk Memastikan Kelancaran Pilkada Kota Pagaralam

Senin 08-07-2024,21:08 WIB
Reporter : Edi
Editor : Almi

PAGARALAMPOS.COM - Dalam rangka mempersiapkan diri untuk tahapan Pilkada Kota Pagaralam yang semakin dekat, berbagai langkah strategis dilakukan oleh Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Pagaralam.

Salah satu langkah krusial adalah pelaksanaan pencocokan dan penelitian data pemilih (Coklit) yang dilakukan oleh petugas dari Panitia Kelurahan dan Desa (PKD) di seluruh wilayah kelurahan.

Nuweni, Ketua Bawaslu Pagaralam, menjelaskan bahwa persiapan ini termasuk pengawasan ketat terhadap proses Coklit.

"Kami sudah memberikan arahan kepada PKD dan Panwascam untuk melakukan pengawasan yang ketat terhadap setiap tahapan Coklit ini," ujarnya dengan tegas.

BACA JUGA:Membangun Stabilitas, Ini Sinergi Pusat-Daerah dalam Mengendalikan Inflasi dan TBC di Pagar Alam

BACA JUGA:Ajang Introspeksi Diri dan Kolaborasi, Pj Sekda Pagaralam Ajak Masyarakat Meningkatkan Keimanan dan Sinergi

PKD telah dibekali dengan alat kerja yang diperlukan untuk melakukan pengawasan secara efektif di lapangan.

Proses pengawasan ini bukan hanya sekedar memeriksa keakuratan data pemilih, tetapi juga mencatat setiap hal yang perlu diperhatikan.

"Kami akan memastikan bahwa data yang termasuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) memenuhi semua persyaratan yang telah ditetapkan," tambah Nurweni.

Dia menekankan pentingnya keakuratan data agar proses Pilkada dapat berlangsung dengan fair dan transparan.

BACA JUGA:Rusia Ingin Akhiri Konflik Ukraina secara Menyeluruh, Begini Persyaratan Putin

BACA JUGA:6 Peradaban Kuno Dalam Sejarah Dunia, Ternyata Ini Jejak Peninggalannya

Seluruh kegiatan pengawasan ini direncanakan akan dilaksanakan secara berkala dan terjadwal.

"PKD akan membuat laporan kepada Panwascam, dan Panwascam kemudian melaporkan kepada kami setiap 14 hari sekali, untuk memastikan bahwa pengawasan Coklit berjalan sesuai dengan rencana," jelasnya.

Lebih lanjut, Nurweni menyoroti pentingnya PKD melakukan pemeriksaan secara langsung ke rumah-rumah warga.

Kategori :