Kesaktian Prabu Siliwangi Bentengi Gempuran Majapahit, Ternyata Raja Ini Miliki Senjata Sakti

Rabu 21-06-2023,17:45 WIB
Reporter : Gusti
Editor : Gusti

Meski berhasil mempersatukan wilayah Nusantara, Majapahit tidak bisa menguasai Pajajaran atau Sunda yang kecil.

BACA JUGA:Wajar Ada Makam Keramat, Gunung Salak Menyimpan Situs Para Eyang, Konon Jadi Petilasan Raja Pajajaran

Pusat pemerintahan atau ibu kota terakhir Pajajaran sebelum hancur oleh pasukan Islam dari Demak dan Banten berada di sebuah kota bernama Dayo.

Para ahli meyakini, Dayo yang dimaksud adalah kawasan yang meliputi Kabupaten Bogor dan Kota Bogor di Jawa Barat saat ini.

Raja memiliki istana yang sangat megah, dibangun dengan 330 pilar kayu setinggi lima depa, dengan ukiran indah di atasnya.

Kekuatan kerajaan Pajajaran dimasanya memang diakui kerajaan Majapahit sekalipun. Bahkan  Mahapatih Gajahmada harus dibuat berpikir 1000 kalu untuk menyerang Pajajaran, yang disebut juga kerajaan Sunda.

BACA JUGA:Kerajaan apa yang tidak Bisa Ditaklukan Majapahit Ratusan Tahun, Apakah Pajajaran?

Namun, tahukah kamu cikal bakal keruntuhan kerajaan Pajajaran. Yuk kita simak beberapa faktanya berikut ini.

Mulai melemah kekuasaan Pajajaran diawali dengan mundurnya Raja Siliwangi kala itu, apa sebab.

Dengan raja penggantinya, Surawisesa yang menghadapi tantangan besar, yaitu hadirnya dua kerajaan Islam dari Cirebon dan Demak untuk memperebutkan kekuasaan. 

Saat itu, pergolakan terjadi terambilnya sebagian wilayah kekuasaan Pajajaran oleh Kerajaan Cirebon.

Kerajaan Islam tersebut  ternyata dibekingi Kesultanan Demak mampu memperoleh satu per satu dari kekuasaan Pajajaran, seperti Citarum, Sumedang, hingga Galuh mulai tahun 1528 M.

BACA JUGA:Dibidik Gajah Mada Untuk Disatukan, Pajajaran Sampai Runtuh Majapahit Abad 16 Tidak Juga Bisa Ditaklukan.

Meskipun Kerajaan Cirebon cenderung lemah, kekuatan yang diberikan oleh Demak membantu kerajaan tersebut bangkit secara perlahan-lahan.

Tak ayal, dipretelinya wilayah kekuasan Pajajaran berujung perdamaian antara Kerajaan Pajajaran dan Kerajaan Cirebon.

Kedua kerajaan yang saling memperebutkan kekuasaan tersebut memutuskan untuk berdamai pada tahun 1531 Masehi dan saling mengakui keberadaan masing-masing.

Kategori :