Bila maag semakin parah, asam di kerongkongan akan mengirimkan sinyal ke otak, yang dapat memicu gejala asma.
3. Wajah Tampak Pucat
Mual muntah dan nafsu makan berkurang bisa membuat tubuh menjadi lemas. Tak heran, hal ini bisa memengaruhi penampilanmu, seperti wajah yang tampak pucat.
Bila kamu mengalami gejala yang satu ini, ada baiknya untuk segera memperbaiki pola makan dan konsultasi dengan dokter.
4. Perut Kembung
Melansir dari National Health Service UK, gejala dari maag akut adalah perut bagian atas terasa kembung.
BACA JUGA:Wah Ternyata Konsumsi Minyak Zaitun Baik untuk Kesehatan Loh, Yuk Simak 7 Manfaatnya
Ini disebabkan karena adanya produksi asam lambung yang berlebihan. Selain itu, adanya kelebihan gas di dalam perut, juga bisa memicu perut kembung.
Kamu akan merasakan sensasi sesak yang tidak nyaman di perut bagian atas. Hal ini juga membuatmu sering kali merasa lebih cepat kenyang ketika makan dan tidak bisa menghabiskan makanan yang tersaji.
5. Sakit Perut Hingga Tidak Bisa Berdiri
Ketika mengalami maag yang sudah kronis, hal ini bisa membuat penderitanya sulit beraktivitas karena merasa sakit perut hingga tidak bisa berdiri.
“Sakit perut sampai tidak bisa berdiri merupakan pertanda dari nyeri ulu hati, salah satunya memang bisa disebabkan oleh penyakit maag,” tutur dr. Dyah Novita Anggraini.
BACA JUGA:Bahaya! ini Dia 3 Risiko Terlalu Sering Menggunakan Pantyliner Setiap Hari
Produksi asam lambung yang berlebihan dan terjadi secara terus-menerus bisa menyebabkan munculnya rasa nyeri dan sensasi panas di daerah ulu hati, sehingga kamu sulit untuk bangun.
6. Mual Muntah
Mual dan muntah bisa terjadi karena refluks asam yang merupakan gejala dari penyakit gastroesophageal reflux disease (GERD) yang merupakan penyebab penyakit maag.