480 RTM Terima Program SMP

Rabu 11-05-2022,22:04 WIB

Foto IstBANTUAN Pendistribusian bantuan program SMP untuk RTM beberapa waktu lalu PAGARALAM POS Lahat Pemerintah Provinsi Sumsel kian gencar mengucurkan bantuan dari Program Sumsel Mandiri Pangan SMP Mulai dari bibit sayuran buah buahan ikan dan ayam Bahkan sebanyak 480 Rumah Tangga Miskin RTM di Kabupaten Lahat jadi target sasaran Tujuannya agar kedepan bisa memenuhi kebutuhan pangan yang berkelanjutan Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan Kabupaten Lahat Eti Listina SP MM melalui Kabid Tanaman Pangan dan Hortikultura Dian Iskandar MSi mengatakan pihaknya hanya mendistribusikan bantuan tersebut kepada para RTM di Kabupaten Lahat Para RTM dibantu bibit tanaman sayuran buah buahan dan media tanam polibek Kita hanya mendistribusikan jadi para RTM tinggal menanam saja ujarnya Rabu 11 5 seraya mengatakan bantuan itu termasuk bibit ikan dan medianya lalu hewan ternak ayam Pemberian bantuan program SMP tersebut mulai digelontorkan pada tahun 2022 hingga 2023 nanti Rinciannya satu kecamatan satu desa dengan 20 RTM penerima bantuan Hanya saja bantuan diberikan secara bertahap Untuk tahun 2022 ada 12 kecamatan yang mendapatkan bantuan sedangkan tahun 2023 ada 12 Kecamatan Jadi per Desa itu ada 20 RTM Kalau 24 Desa di 24 Kecamatan jadi RTM penerima ada 480 RTM yang diberikan bantuan sampainya her18 min3

Tags :
Kategori :

Terkait