Kirim 2 Peleton BKO Amankan PSU di Empat Lawang

Kirim 2 Peleton BKO Amankan PSU di Empat Lawang

Foto : Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda SH SIK MT.--pagaralampos.com

PAGARALAMPOS.COM - Polres Pagar Alam siap perkuat pengamanan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Empat Lawang pasca putusan Mahkamah Konstitusi yang pencoblosannya pada 19 April mendatang.

Kekuatan pengamanan tambahan atau personel Bawah Kendali Operasi (BKO) tersbut sudah dipersiapkan. 

Hal tersebut disampaikan Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda SH SIK MT kepada pagaralampos.com, Minggu (13/4).

"Sudah kita siapkan personel BKO, sebanyak 65 personel," ucap Kapolres Pagar Alam.

BACA JUGA:AKBP Erwin AG : Terima Kasih BKO Brimob, Amankan Pemikukada di Pagar Alam

BACA JUGA:Polres Pagar Alam Kirim Personel BKO, Pengamanan Pilkada Empat Lawang

BACA JUGA:Polres Pagar Alam Kirim Satu Pleton BKO Pengamanan Pemilu 2024 di Muratara

Kekuatan personle BKO sebanyak 2 pleton tersebut merupakan pasukan Dalmas, pengendali massa.

"Saat ini, kita masih menunggu sprint prihal keberangkatan dari Polda Sumatera Selatan," imbuh AKBP Erwin Aras Genda via ponselnya.

Kapolres sebelumnya mengatakan, jika Kabupaten Empat Lawang merupakan wilayah yang berdekatan dengan Kota Pagar Alam. Dan bisa dikatakan berisikan dengan wilayah Pagar Alam.

Untuk diketahui, BKO ke Kabupaten Empat Lawang bukan untuk pertama kalinya. Terakhir pada awal September 2024 lalu.

BACA JUGA:Pimpin Apel Pasukan PAM TPS Pemilu 2024, AKBP Erwin Aras Genda : Kerahkan 326 Personel Dibackup BKO Brimob

BACA JUGA:Polres Pagar Alam Utus 16 Personel BKO Tanggap Darurat

Yang mana, untuk persiapan keberangkatan personel BKO ini diawali dengan apel gelar pasukan sekaligus pemberian arahan kepada personel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: