AKBP Erwin AG : Tingkatkan Kamtibmas dan Tertib Lalulintas

AKBP Erwin AG : Tingkatkan Kamtibmas dan Tertib Lalulintas

Foto : AKBP Erwin Aras Genda SH SIK MT--Pagaralampos.com

PAGARALAM, PAGARALAMPOS.COM – Jajaran Polres Pagaralam terus melaksanakan serangkaian kegiatan penting, yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan keamanan dan ketertiban. 

Salahsatu fokus utama giat ini adalah pencegahan pencurian kopi, yang marak terjadi di wilayah perkebunan.

Dalam sosialisasi ini, petani kopi diajak untuk lebih waspada dan menjaga kebun mereka, serta segera melaporkan setiap aktivitas mencurigakan kepada pihak kepolisian.

Dengan langkah ini, diharapkan dapat mengurangi potensi kerugian yang sering dialami para petani akibat pencurian.

BACA JUGA:AKBP Erwin AG : Pentingnya Penguatan Komunikasi Polsek dengan Masyarakat

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga memperkenalkan penggunaan Instagram Polres Pagaralam sebagai media komunikasi yang lebih efektif dan cepat.

Melalui platform ini, masyarakat diharapkan dapat melaporkan berbagai kejadian penting secara lebih mudah, sehingga memungkinkan pihak kepolisian merespons dengan cepat.

Ini merupakan inovasi dalam mempercepat proses pelaporan dan meningkatkan kecepatan penanganan masalah di masyarakat.

Dalam upaya meningkatkan kesadaran berlalu lintas, Bhabinkamtibmas juga mengajak warga untuk membuat Surat Izin Mengemudi (SIM). Langkah ini diambil guna mendorong masyarakat untuk lebih disiplin dan bertanggung jawab saat berkendara.

BACA JUGA:Tindaklanjuti Commander Wish Kapolda Sumsel, AKBP Erwin AG : Jalin Kedekatan Erat dengan Masyarakat

Dengan memiliki SIM, masyarakat diharapkan dapat mengurangi risiko kecelakaan di jalan raya dan turut serta dalam menciptakan ketertiban lalu lintas.

Tak hanya itu, kegiatan ini juga mencakup sosialisasi mengenai pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Warga diajak untuk berperan aktif dalam menjaga lingkungan dengan tidak melakukan pembakaran sembarangan.

“Imbauan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya kebakaran yang dapat merusak lingkungan dan merugikan masyarakat,” ujar Kapolres Pagaralam, AKBP Erwin Aras Genda SIk.

Ditambahkan Kapolres, giat yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini, merupakan bukti nyata komitmen Polres Pagaralam dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan kesejahteraan masyarakat di wilayah Pagar Alam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: