Film Possession Kerasukan: Antara Cinta, Ketakutan, dan Belenggu Patriarki

Film Possession Kerasukan: Antara Cinta, Ketakutan, dan Belenggu Patriarki

Film Possession Kerasukan: Antara Cinta, Ketakutan, dan Belenggu Patriarki-net-net

Sebagai aktris, ia sudah sangat familiar di dunia perfilman Tanah Air. Bahkan di tahun 2024 sendiri, ada banyak judul film yang ia mainkan.

Selain Menjelang Ajal, ia juga bermain di film terbaru berjudul Marni: The Story of Wewe Gombel, Pusaka dan Utusan Iblis.

BACA JUGA:Sinopsis Film Challengers, Gairah Cinta Segitiga Atlet Tenis

Ia juga bersiap dengan film lainnya yang judulnya Cek Ombak 2. Berbicara mengenai Shareefa Danish, ia sebenarnya juga beradu akting dengan sejumlah pemain papan atas lainnya di film ini.

Sebut saja Daffa Wardhana, Shakeel Fauzi, Caitlin Halderman, Michael Olindo dan Ruth Marini. Menjelang Ajal masuk ke daftar film horor yang siap tayang tahun ini.

Film Indonesia ini garapan sutradara kondang Hadrah Daeng Ratu. Sutradara tersebut terkenal sukses dalam menghadirkan film bergenre horor.

Tak mengherankan, sebab sebelumnya ia pernah menggarap film berjudul Pemandi Jenazah, Makmum, Sijjin dan masih banyak lagi. Film ini semakin jadi sorotan karena turut menggandeng ratu horor, Shareefa Danish.

BACA JUGA:Sinopsis Marni The Story of Wewe Gombel, Film Horor Legenda Indonesia

Sinopsis Menjelang Ajal

Shareefa Danish selama ini terkenal sebagai artis yang kerap bermain film horor. Bahkan tiap film horor yang ia mainkan selalu laris manis, sebab banyak penontonnya.

Kini ia kembali ke dunia perfilman dengan membintangi film horor ini. Di film ini, ia akan berperan sebagai seorang ibu yang tengah sekarat.

Ia sangat tersiksa selama detik-detik ajal menjemputnya. Untuk memberikan kemudahan dalam menghadapi ajal tersebut, ada tokoh lain yang mendoakannya.

Akan tetapi, doa tersebut justru membuat sang ibu jadi semakin menggila. Ia berontak dan bahkan menyerang orang yang mendoakannya di film Menjelang Ajal.

Peristiwa ini rupanya bukan tanpa sebab. Ia mengalami siksaan yang pedih selama sekarat lantaran pernah melakukan dosa besar di masa lalunya. Ia juga belum bertobat karenanya.

BACA JUGA:Sinopsis Film The Whistleblower, Mencari Kebenaran di Balik Kebohongan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: