Antusias, 94 Peserta dari TK Pembina 1 Ikuti Lomba Mewarnai

Antusias, 94 Peserta dari TK Pembina 1 Ikuti Lomba Mewarnai

Lomba mewarnai di TK Negeri Pembina 1--Pagaralampos.com

PAGAR ALAM, PAGARALAMPOS.COM – Harian Umum Pagaralam Pos untuk pertama kalinya menggelar lomba mewarnai tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) se-Kota Pagaralam.

Acara perdana ini dilaksanakan di TK Negeri 1 Kota Pagaralam yang berlokasi di Kebanagung, Kelurahan Ulu Rurah, Kecamatan Pagaralam Selatan.

Sebanyak 94 peserta terlihat sangat antusias mengikuti lomba mewarnai ini.

Kepala Sekolah TK Negeri 1 Kota Pagaralam, Sugiyarti SPd, menyambut baik kegiatan ini.

BACA JUGA:Tampil Memukau, Pramuka SMA Negeri 3 Pagar Alam Raih Juara 1 Lomba LTBB Tingkat Kota

"Alhamdulillah, lomba mewarnai yang diadakan oleh Pagaralam Pos disambut antusias oleh anak-anak TK Negeri Pembina 1.

Hampir 99% siswa TK Pembina Negeri 1 mengikuti lomba ini," ujar Sugiyarti kepada Pagaralampos.com.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan seperti ini sangat bagus untuk mengasah kreativitas anak dan menemukan bakat seni rupa sejak dini.

"Dengan adanya lomba mewarnai ini, kita bisa melihat potensi seni rupa yang ada pada anak-anak. Ke depan, kita berharap anak-anak bisa lebih berkembang sesuai bakat mereka," tutup Sugiyarti.

BACA JUGA:Tanamkan Kedisiplinan Pada Siswa, Bentuk Pendidikan Berkarakter

Kegiatan lomba mewarnai ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin untuk mendukung perkembangan kreativitas dan bakat seni anak-anak TK di Pagaralam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: