In Our Prime, Film Korea yang Dibintangi Choi Min Sik dan Kim Dong Hwi
In Our Prime, Film Korea yang Dibintangi Choi Min Sik dan Kim Dong Hwi-Net.-Net.
Tawaran Menjadi Guru Privat
Sinopsis film In Our Prime berlanjut ketika seorang siswa di tempat Hak Sung mengajar memintanya mengajarkan matematika.
Pada dasarnya sekolah tempat Hak Sung bekerja memang berisi anak-anak jenius di dalamnya. Tetapi, ada seorang siswa yang justru tidak layak berada di sana.
Siswa tersebut bernama Ji Woo. Ia memiliki kelemahan dalam berhitung dan berada di urutan 238 dari 240 siswa di sekolah.
BACA JUGA:Hari Bhayangkara ke-78, Panglima TNI: Polri Tetap Memberikan Pelayanan Terbaik ke Masyarakat
Keadaan semakin memburuk saat sang guru justru memojokkannya untuk segera pindah dari sekolah tersebut. Ji Woo pun sangat putus asa hingga takdir mempertemukannya dengan Hak Sung.
Ji Woo berhasil mengetahui bahwa Hak Sung sangat jenius dalam matematika, sehingga ia akhirnya meminta bantuan pada sosok satpam sekolahnya tersebut.
Setiap manusia tentunya memiliki kelebihan mereka masing-masing. Bahkan, seseorang yang terlihat biasa saja juga bisa memiliki suatu kelebihan.
Jadi tidak mengherankan jika di kehidupan sehari-hari kita seringkali menemukan orang dengan bakat terpendam. Itu juga terjadi dengan Ji Woo.
BACA JUGA:Marinir TNI AL dan US Marine Latma Rimpac 2024, Latihan Strategi Perang Kota
Dalam sinopsis film ini Hak Sung awalnya menolak mengajari Ji Woo, namun akhirnya luluh karena melihat kesungguhan dari siswa SMA tersebut yang ingin benar-benar belajar.
Pada akhirnya, Hak Sung membantu Ji Woo meski dengan keengganan di hatinya. Meski begitu, Hak Sung tetap harus waspada agar identitas masa lalunya tidak terbuka.
Semua memang berjalan sesuai rencana hingga suatu hari permasalahan besar timbul di sekolah menengah tersebut. Apa permasalahan yang itu?
BACA JUGA:Pesona Candi Poh: Warisan Sejarah dan Alam di Desa Kalijurang, Brebes
Pemeran Film In Our Prime
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: