Sukses Gelar Peluncuran Pilkada Pagaralam 2024, KPU Kenalkan Maskot Kang Siman dan Kang Sidah

Sukses Gelar Peluncuran Pilkada Pagaralam 2024, KPU Kenalkan Maskot Kang Siman dan Kang Sidah

Sukses Gelar Peluncuran Pilkada Pagaralam 2024, KPU Kenalkan Maskot Kang Siman dan Kang Sidah--

PAGARALAMPOS.COM - Kota Pagaralam memasuki momentum penting dengan peluncuran Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota 2024 yang digelar dengan sukses di Alun-alun Utara pada Sabtu malam, 8 Juni.

Acara ini menjadi sorotan utama karena dipadukan dengan perkenalan maskot unik, Kang Siman dan Kang Sidah, yang tak lain merupakan representasi dari kopi, komoditas utama masyarakat setempat.

Dalam acara yang dihadiri oleh sejumlah tokoh penting termasuk Pj. Walikota Pagaralam, Lusapta Yudha Kurnia, Ketua PKK, Ketua KPU Provinsi Sumatera Selatan, Andika Pranata Jaya, serta sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat, Ketua KPU Kota Pagaralam, Ibrahim Putra, menyampaikan pesan penting terkait pentingnya partisipasi aktif dalam proses demokrasi, terutama bagi pemilih milenial.

Ibrahim Putra menjelaskan alasan pemilihan Kang Siman dan Kang Sidah sebagai maskot Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota 2024.

BACA JUGA:RA Al-Azhar Kota Pagaralam telah sukses menggelar Pentas Seni, Kegiatan Akhir Tahun Ajaran

"Dipilihnya maskot ini karena kopi merupakan salah satu komoditas andalan masyarakat di Kota Pagaralam," ungkapnya.

Langkah ini tidak hanya sekadar merayakan warisan budaya lokal, tetapi juga sebagai simbol kebersamaan dalam membangun masa depan kota.

Dalam sambutannya, Putra juga mengajak masyarakat, khususnya generasi milenial, untuk turut serta aktif dalam proses pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung pada bulan November 2024 mendatang.

"Jangan lewatkan pemilihan kepala daerah ini, sebab satu suara Anda akan menentukan nasib Kota Pagaralam ke depan," tandasnya dengan semangat.

BACA JUGA:Optimalisasi TPAKD Kunci Pemulihan Ekonomi Nasional, Ini Upaya dan Dukungan Pemkot Pagaralam!

Tak hanya mengajak masyarakat untuk berpartisipasi, Putra juga menghimbau agar seluruh peserta pemilu, baik dari tim kampanye maupun pemilih, melaksanakan tahapan pemilu dengan sungguh-sungguh.

"Semoga suasana pemilu tahun ini terciptanya suasana yang aman dan damai untuk mendapatkan kepala daerah yang adil, jujur untuk kemajuan Kota Pagaralam," harapnya.

Kehadiran Kang Siman dan Kang Sidah bukan hanya sekadar elemen simbolis.

Dalam konteks yang lebih luas, kedua maskot tersebut menjadi representasi semangat gotong royong dan kebersamaan dalam membangun Kota Pagaralam yang lebih baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: